PENGEMBANGAN LABORATORIUM VIRTUAL SEBAGAI MEDIA BELAJAR DAN PENGARUHNYA TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA DAN KREATIFITAS SISWA SMA

ZURHALKI, MUHAMMAD (2017) PENGEMBANGAN LABORATORIUM VIRTUAL SEBAGAI MEDIA BELAJAR DAN PENGARUHNYA TERHADAP HASIL BELAJAR FISIKA DAN KREATIFITAS SISWA SMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_Muhammad Zurhalki_E1Q012030.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan media belajar laboratorium virtual dan untuk mengetahui pengaruhnya terhadap hasil belajar dan kreatifitas siswa SMA/MA kelas X pada materi gerak lurus. Penelitian ini menggunakan model pengembangan 4D (Define, Design, Develop, and Disseminate) serta menggunakan desain penelitian pre-test-post-test control group design untuk menguji pengaruh media terhadap variabel terikat. Sampel uji coba produk berjumlah 20 siswa kelas XI MA NW Narmada Kabupaten Lombok Barat, sedangkan sampel uji pengaruh media berjumlah 45 siswa kelas X MA NW Perian Kabupaten Lombok timur yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Hasil produk media yang dikembangkan berupa media laboratorium virtual berbasis Adobe Flash Player. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan uji Benferroni. Hasil pengujian dengan taraf signifikansi 5% menunjukkan bahwa nilai signifikansi untuk variabel hasil belajar adalah 0,003 dan nilai signifikansi untuk variabel kreatifitas adalah 0,009. Nilai signifikansi tersebut lebih kecil dari 0,05, disimpulkan bahwa terdapat pengaruh media laboratorium virtual terhadap hasil belajar dan kreatifitas siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Media Belajar, Laboratorium Virtual, Hasil Belajar, Kreatifitas, Siswa SMA
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Ayus Suyarsih
Date Deposited: 16 Oct 2017 14:04
Last Modified: 16 Oct 2017 14:04
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/1015

Actions (login required)

View Item View Item