TINDAK TUTUR DIREKTIF BAHASA SASAK REMAJA KEPADA ORANG YANG LEBIH TUA DI KAMPUNG SOBIRIN, KELURAHAN PRAPEN, KECAMATAN PRAYA, KABUPATEN LOMBOK TENGAH

Bahiyah, Khoridatul (2018) TINDAK TUTUR DIREKTIF BAHASA SASAK REMAJA KEPADA ORANG YANG LEBIH TUA DI KAMPUNG SOBIRIN, KELURAHAN PRAPEN, KECAMATAN PRAYA, KABUPATEN LOMBOK TENGAH. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
JURNAL KHORIDATUL BAHIYAH (E1C014032).pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah bagaimanakah bentuk dan makna tindak tutur direktif bahasa Sasak remaja kepada orang yang lebih tua. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan bentuk dan makna tindak tutur direktif bahasa Sasak remaja kepada orang yang lebih tua. Pendekatan penelitian ini terbagi atas dua bagian, yaitu pendekatan secara teoretis dan pendekatan secara metodologis. Pendekatan secara teoretis dalam penelitian ini adalah pendekatan pragmatik. Sedangkan pendekatan secara metodologis yang digunakan adalah pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode simak dengan teknik sadap dan teknik catat. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode padan intralingual dan metode padan ekstralingual dengan teknik hubungan banding membedakan (HBB). Metode penyajian hasil analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode informal. Hasil analisis data dalam penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat (1) bentuk tindak tutur direktif langsung bahasa Sasak dan bentuk tindak tutur direktif tidak langsung bahasa Sasak dan (2) makna tindak tutur direktif yang terdiri atas, makna lokusi, ilokusi, dan perlokusi.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Pragmatik, Tindak Tutur Direktif, dan Bahasa Sasak di Kalangan Remaja.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 17 Nov 2018 04:24
Last Modified: 17 Nov 2018 04:24
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/10447

Actions (login required)

View Item View Item