ANALISIS PRAGMATIS NOVEL SEBELAS PATRIOT KARYA ANDREA HIRATA DAN KAITANNYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA

FEBRYLA, DEWINTA AYU (2018) ANALISIS PRAGMATIS NOVEL SEBELAS PATRIOT KARYA ANDREA HIRATA DAN KAITANNYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (514kB) | Preview

Abstract

Penelitian yang berjudul “Analisis Pragmatis Novel Sebelas Patriot Karya Andrea Hirata dan Kaitannya dengan pembelajaran Sastra di SMA” ini dilatar belakangi karena dalam Novel Sebelas Patriot Karya Andrea Hirata banyak mengandung nilai pendidikan. Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah : (1) Bagaimanakah nilai-nilai Pragmatis yang terkandung dalam cerita novel Sebelas Patriot karya Andrea hirata; (2) Bagaimanakah kaitan nilai-nilai Pragmatis novel Sebelas Patriot karya Andrea Hirata dalam pembelajaran Sastra di SMA. Penelitian nini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini berasal dari novel Sebelas Patriot Karya Andrea Hirata. data diperoleh dengan metode kepustakaan dan teknik baca. Sedangkan analisis data menggunakan pendekatan pragmatis. Adapun hasil analisis dalam penelitian sebagai berikut: (1) Nilai moral yang meliputi: keberanian dalam hidup, usaha dan kerja keras, meminta maaf, rendah hati, berterima kasih, ketulusan, jujur dan terus terang, tidak putus asa, baik hati, kepatuhan, kesopanan dan keramahan, dan saling menasihati; (2) nilai sosial atau kemasyarakatan yang meliputi: tolong menolong, cinta kasih, tanggung jawab, kerukunan, peduli sesama, dan saling menghargai; (3) nilai religius atau keagamaan yang meliputi: memohon dan berdo’a kepada Tuhan, bersyukur, percaya kepada takdir, dan mencintai dan menyayangi orang tua; (4) nilai patriotisme atau cinta tanah air yang meliputi : menghargai jasa pahlawan, menghormati bendera pusaka merah putih, mencintai PSSI. Novel Sebelas patriot Karya Andrea Hirata dapat mengembangkan fungsi imajinatif siswa, pengembangan perasaan siswa, dan pengembangan intelektual atau kecerdasan sisa. Aplikasinya dengan pembelajaran sastra di SMA khususnya di kelas XII semester II tujuannya yaitu siswa dapat memahami atau menemukan nilai pendidikan yang terdapat dalam novel Sebelas Ptriot Karya Andrea Hirata.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Novel, Nilai Pendidikan, Pembelajaran Sastra.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 24 Nov 2018 01:49
Last Modified: 24 Nov 2018 01:49
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/10590

Actions (login required)

View Item View Item