SIMULASI MICROGRID SKALA LABORATORIUM BERBASIS HOMER

Nurjannah, Nurjannah (2017) SIMULASI MICROGRID SKALA LABORATORIUM BERBASIS HOMER. S1 thesis, UPT. Perpustakaan Unram.

[img] Text
SKRIPSI NURJANNAH FULL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penggunaan dari microgrid adalah memungkinkan penggunaan kombinasi pembangkit dari sumber energi terbarukan seperti: sel surya, angin, dan biogas yang bersifat dapat berdiri sendiri (stand alone) maupun terhubung ke grid.. Microgrid ini dapat diterapkan di daerah terpencil, daerah pedesaan, universitas, kompleks perumahaan, perkantoran, dan lain-lain. Simulasi microgrid skala laboratorium bertujuan untuk mensimulasikan sistem micogrid yang terdiri dari pembangkit energi surya, pembangkit energi angin, genset, dan pembangkit energi biogas yang akan digunakan untuk mensuplai Laboratorium EBT dan Laboratorium Struktur Fakultas Teknik Universitas Mataram. Software Homer 2.81 digunakan untuk mendesain model microgrid yang direncanakan dengan melihat beberapa konfigurasi pembangkit yang memungkinkan sehingga didapatkan kapasitas pembangkit yang optimal berdasarkan Net Present Cost (NPC). Berdasarkan hasil simulasi menunjukkan bahwa konfigurasi paling optimal adalah konfigurasi PV-Grid, karena memiliki total Net Present Cost (NPC) yang paling rendah yaitu $22.004 dan Cost of Energi (COE) $0,180. Pada konfigurasi ini renewable fraction (RF) yaitu sebesar 17%. Renewable fraction (RF) adalah kontribusi energi terbarukan. Nilai NPC sistem microgrid adalah $ 22,004, sedangkan nilai NPC untuk sistem tanpa microgrid atau sistem yang hanya disuplai oleh grid adalah $22,483. Sistem microgrid lebih menguntungkan daripada sistem yang hanya disupplai oleh sistem grid, hal ini disebabkan karena energi dari PV merupakan energi terbarukan yang tidak memerlukan biaya operasi.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Microgrid, Software Homer, Net Present Cost, Cost of Energy.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Syafruddin Dion
Date Deposited: 27 Oct 2017 00:25
Last Modified: 27 Oct 2017 00:25
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/1069

Actions (login required)

View Item View Item