KAJIAN PENDAPATAN USAHATANI NANAS DAN PEMASARANNYA DI KECAMATAN PRINGGASELA KABUPATEN LOMBOK TIMUR

Sholehah, Laela Maratu (2018) KAJIAN PENDAPATAN USAHATANI NANAS DAN PEMASARANNYA DI KECAMATAN PRINGGASELA KABUPATEN LOMBOK TIMUR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (473kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) Mengkaji struktur biaya usahatani nanas (2) Mengkaji pendapatan dari bibit dan buah yang diterima oleh petani nanas (3) Mengkaji efisiensi pemasaran bibit dan buah nanas (4) Mengkaji kontribusi penerimaan usahatani dari bibit nanas. Penelitian dilakukan di Kecamatan Pringgasela Kabupaten Lombok Timur dengan menggunakan metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Biaya usahatani terdiri dari struktur biaya variabel dan struktur biaya tetap, yaitu dengan nilai biaya variabel sebesar Rp. 8 333 453/LLG (97,71%) atau Rp. 24 176 835,90/Ha (97,71%) dan nilai biaya tetap sebesar Rp. 194 770,83/LLG (2,29%) atau Rp. 565 064,97/Ha (2,29%). (2) Rata- rata pendapatan usahatani nanas di Kecamatan Pringgesela Kabupaten Lombok Timur adalah sebesar Rp. 10 660 057,29/LLG atau Rp. 30 926 730,13/Ha, dengan biaya kontribusi bibit nanas sebesar Rp. 882 031,25/LLG (4,3%) atau Rp. 2 558 930,19/Ha (13,35%). (3) Pada saluran Pemasaran I share petani sebesar 68% dan DK sebesar 1 merupakan efisien, namun pada saluran pemasaran II share petani sebesar 58% tidak efisien dan DK sebesar 1,18 efisien. Sementara itu untuk saluran pemasaran bibit efisien karena melibatkan satu lembaga pemasaran yaitu antar petani. (4) hambatan tertinggi dalam usahatani nanas yaitu modal sebesar 75% yang diikuti dengan dengan hambatan pada saprodi sebesar 25%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Usahatani, Pendapatan, Pemasaran.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 30 Nov 2018 02:44
Last Modified: 30 Nov 2018 02:44
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/10785

Actions (login required)

View Item View Item