STUDI PERBANDINGAN HASIL BELAJAR KIMIA ANTARA MODEL PEMBELAJARAN TEAM QUIZ DENGAN MODEL PEMBELAJARAN COURSE REVIEW HORAY PADA SISWA KELAS XI MIA SMAN 1 LINGSAR

WARDANI, NITA (2018) STUDI PERBANDINGAN HASIL BELAJAR KIMIA ANTARA MODEL PEMBELAJARAN TEAM QUIZ DENGAN MODEL PEMBELAJARAN COURSE REVIEW HORAY PADA SISWA KELAS XI MIA SMAN 1 LINGSAR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
JURNAL NITA WARDANI (E1M014039).pdf

Download (199kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengaruh yang signifikan antara model pembelajaran Team Quiz dengan model pembelajaran Course Review Horay terhadap hasil belajar kimia siswa SMAN 1 Lingsar Tahun Ajaran 2018/2019. Jenis penelitian yang digunakan berupa penelitian eksperimen semu dengan desain penelitian Nonequivalent Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIA SMAN 1 Lingsar. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas XI MIA 3 dan XI MIA 4 yang ditentukan melalui teknik pengambilan sampel Purposive Sampling. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajaran Team Quiz untuk kelas eksperimen A dan model pembelajaran Course Review Horay untuk kelas eksperimen B. Variabel terikatnya adalah hasil belajar kimia siswa dalam ranah kognitif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pemberian pretest dan posttest dalam bentuk tes pilihan ganda untuk mengukur hasil belajar siswa.Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan Gain uji-t dengan pengambilan keputusan didasarkan pada uji hipotesis dua pihak.Gain uji-t digunakan untuk menganalisis data hasil belajar kimia siswa, didapatkan thitung (0,021) ≤ttabel (2,021). Hasil tersebut menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan pengaruh yang signifikan antara model pembelajaranTeam Quiz dengan model pembelajaran Course Review Horay terhadap hasil belajar kimia pada siswa kelas XI MIA SMAN 1 Lingsar.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Model pembelajaran Team Quiz, Model Pembelajaran Course Review Horay, Hasil Belajar.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 12 Dec 2018 03:15
Last Modified: 12 Dec 2018 03:15
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/11274

Actions (login required)

View Item View Item