STUDI KELAYAKAN USAHATANI DAN EFISIENSI PEMASARAN KENTANG DI DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR (Kasus Pada Usahatani Kentang di Kecamatan Sembalun)

JULITASARI, ISNI (2018) STUDI KELAYAKAN USAHATANI DAN EFISIENSI PEMASARAN KENTANG DI DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR (Kasus Pada Usahatani Kentang di Kecamatan Sembalun). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
ARTIKEL ILMIAH ISNI JULITASARI (C1G 114 069).pdf

Download (540kB)

Abstract

Penilitian ini bertujuan untuk: (1) Mengkaji kelayakan usahatani kentang di Kecamatan Sembalun Kabupaten Lombok Timur; (2) Mengkaji saluran pemasaran dan efisiensi pemasaran kentang di Kecamatan Sembalun Kabupaten Lombok Timur; (3) Mengidentifikasi kendala dalam usahatani dan pemasaran kentang di Kecamatan Sembalun Kabupaten Lombok Timur. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Penentuan lokasi sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Penentuan responden petani menggunakan rumus slovin. Penentuan jumlah responden pada tiga Desa yang dipilih sebagai daerah sampel dilakukan secara proporsional sampling. untuk menentukan sampel pedagang atau lembaga pemasaran kentang di lakukan secara Snowball Sampling. Analisis data yang digunakan diantaranya adalah analisis pendapatan, analisis kelayakan usaha dan analisis efisiensi pemasaran. Jenis data yang digunakan yaitu data kualitatif dan kuantitatif. Sumber data terdiri dari dua sumber yaitu data primer dan skunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Usahatani kentang layak untuk diusahakandengan nilai pendapatan Rp.34.537.669/Ha, R/C sebesar 2,4. BEP Produksi sebesar Rp.7.945, BEP Harga sebesar 2.077 dan BEP Penerimaan sebesar Rp.39.945.283/Ha. (2) Saluran pemasaran kentang di Kecamatan Sembalun mempunyai dua saluran yaitu saluran satu sebanyak 35 orang (100%) responden dan saluran dua dengan jumlah 10 orang (22%) reponden. Saluran pemasaran kentang di Kecamatan Sembalun adalah efisien dengan nilai margin pemasaran, share farmer’s dan distribusi keuntungan. (3) Petani dalam melakukan usahatani kentang menghadapi beberapa hambatan yaitu; (a) harga bibit yang mahal dan kedatangannya sering terlambat (b) serangan hama dan penyakit.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kelayakan Usaha, Saluran Pemasaran, Kendala.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 19 Dec 2018 01:59
Last Modified: 19 Dec 2018 01:59
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/11408

Actions (login required)

View Item View Item