PENYIMPANGAN PERILAKU SOSIAL PARA TOKOH DALAM CERPEN PEREMPUAN SINTING DI DAPUR KARYA UGORAN PRASAD BERDASARKAN SUDUT PANDANG AKHLAK

KHAIRILIA, KHAIRILIA (2014) PENYIMPANGAN PERILAKU SOSIAL PARA TOKOH DALAM CERPEN PEREMPUAN SINTING DI DAPUR KARYA UGORAN PRASAD BERDASARKAN SUDUT PANDANG AKHLAK. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL.pdf

Download (536kB) | Preview

Abstract

Cerpen merupakan salah satu ragam prosa di samping novel dan roman, selain puisi dan drama. Cerpen walaupun dikemas secara singkat tidak seperti novel, akan tetapi cerpen juga merupakan salah satu alat untuk menyampaikan realitas sosial dalam masyarakat karena cerpen sebagai salah satu prosa yang dapat membantu manusia untuk mengerti dan memahami sebagai persoalan kehidupan melalui penggambaran tokoh serta pesan-pesan moral, sosial, psikologi, kultural yang terkandung di dalamnya. Salah satu Cerpenis Indonesia yang mengungkapkan pesan-pesan tersebut dalam karyanya ialah Ugoran Prasad. Ugoran Prasad adalah seorang pengarang yang telah mampu mengangkat permasalahan dan penyimpangan-peyimpangan sosial yang terjadi dalam masyarakat seperti yang terjadi dalam cerpen Perempuan Sinting di Dapur. Damono (dalam Nurul, 2012 : 2), menyatakan bahwa seorang pengarang yang memiliki tekad kepekaan yang tinggi, karya sastra pasti juga mencerminkan penyimpangan sosial yang terjadi dalam masyarakat. Cerpen ini telah mampu mengangkat permasalahan sosial yang banyak ditemui pada saat ini, terutama sekali di lingkungan masyarakat, ada kalanya dijadikan untuk hal-hal yang bersifat tercela yang tak semestinya dilakukan di kalangan masyarakat. Hal tersebut terlihat jelas seperti apa yang telah diceritakan oleh Ugoran Prasad didalam cerpen Perempuan Sinting di Dapur ini. Dalam cerpen Perempuan Sinting di Dapur, Ugoran Prasad menceritakan suatu problema dan penyimpangan sosial yang terjadi dikalangan masyarakat.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): pendidikan, kependidikan
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 07 Jan 2019 01:32
Last Modified: 07 Jan 2019 01:32
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/11592

Actions (login required)

View Item View Item