PENGAWASAN DEWAN PENGAWAS SYARI’AH TERHADAP PERUSAHAAN ASURANSI SYARI’AH MENURUT HUKUM POSITIF

NURBUANA, NURBUANA (2018) PENGAWASAN DEWAN PENGAWAS SYARI’AH TERHADAP PERUSAHAAN ASURANSI SYARI’AH MENURUT HUKUM POSITIF. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI BUANA HUKUM OK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (930kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaturan perjanjian asuransi syari’ah berdasarkan prinsip tolong menolong menurut hukum positif Indonesia dan untuk mengetahui pengawasan Dewan Pengawas Syari’ah (DPS) terhadap perusahaan asuransi syari’ah menurut hukum positif Indonesia.Penelitian yang digunakan adalah normatif serta model analisinya adalah deskriptif yang kemudian diolah secara deduktif yaitu untuk menarik kesimpulan dari suatu permasalahan yang bersifat umum menjadi khusus.Hasil dari penelitian ini adalah :Pertama, Pengaturan perjanjian asuransi syari’ah menurut hukum positif Indonesia diatur dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2014, Peraturan Menteri Keuangan Nomor 18/PKM.010/2010 tentang Penerapan Prinsip Dasar Penyelenggaraan Usaha Asuransi dan Usaha Reasuransi Dengan Prinsip Syari’ah, dan Fatwa Dewan Syari’ah Nasional Nomor 21/DSN-MUI/X/2001 tentang Pedoman Umum Asuransi Syari’ah, yang dicantumkan dalam polis asuransi syari’ah. Perjanjian asuransi syari’ah merupakan perjanjian saling menanggung risiko diantara peserta, sehingga kedudukan peserta atau tertanggung juga sebagai penanggung. Kedua, Pengaturan pengawasan Dewan Pengawas Syari’ah (DPS) terhadap perusahaan asuransi syari’ah menurut hukum positif Indonesia diatur dalam Pasal 61 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2014 tentang Perasuransian, Pasal 109 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas dan dalam Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 73/POJK.05/2016 tentang Tata Kelola Perusahaan Yang Baik Bagi Perusahaan Perasuransian.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): : Pengawasan, DPS, Asuransi Syari’ah
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Ayus Suyarsih
Date Deposited: 05 Feb 2018 03:20
Last Modified: 05 Feb 2018 03:20
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/1310

Actions (login required)

View Item View Item