KEMAMPUAN MENYUSUN KALIMAT EFEKTIF DALAM TEKS EKSPOSISI SISWA KELAS X MAN LOMBOK BARAT

Eriyanti, Nurzohrotun (2019) KEMAMPUAN MENYUSUN KALIMAT EFEKTIF DALAM TEKS EKSPOSISI SISWA KELAS X MAN LOMBOK BARAT. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
NURZOHROTUN ERIYANTI SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (481kB)

Abstract

Permasalahan utama yang dikaji dalam penelitian ini adalah analisis kemampuan menyusun kalimat efektif dalam teks eksposisi siswa kelas X MAN Lombok Barat, yang ditinjau dari empat aspek meliputi aspek kesejajaran, aspek kelengkapan, aspek kehematan, dan aspek variatif yang menggambarkan kalimat efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan siswa menulis kalimat efektif dan menjadi bahan perbaikan ketika siswa menulis ke jenjang selanjutnya, dalam rangka meningkatkan mutu pembelajaran bahasa Indonesia yang berbasis teks. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode simak, dilanjutkan dengan metode catat. Metode analisis data menggunakan pola Miles dan Hubermen dalam Sugiyono (2010: 338) yaitu (1) reduksi data (data reduction) peneliti membaca hasil menulis teks eksposisi siswa kelas X/MIA1 MAN Lombok Barat dengan seksama untuk memperoleh gambaran umum mengenai data yang diteliti, data-data yang telah dibaca selanjutnya dicatat hasil analisis tulisan teks eksposisi siswa kelas X/MIA1 MAN Lombok Barat yang berdasarkan aspek kesejajaran, kelengkapan, kehematan, dan variatif yang difokuskan pada teks eksposisi. (2) Data display data dalam penelitian ini adalah menjelaskan hasil analisis menyusun kalimat efektif berdasarkan aspek yang telah dipaparkan di atas. (3) Verifikasi dan penegasan kesimpulan (counlution drawing and verivacation) langkah dalam memverifikasi data dalam penelitian ini adalah karya siswa menulis teks eksposisi diberikan skor sesuai dengan pencapaian indikator pada aspek yang dinilai. Berdasarkan data yang telah diperoleh, kemampuan menyusun kalimat efektif dalam teks eksposisi siswa kelas X MAN Lombok Barat berada pada kategori kurang mampu, dengan skor tertinggi 80 dan skor terendah 50, dengan

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kalimat efektif, teks eksposisi, empat aspek, deskriptif kualitatif.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 24 Jun 2019 02:10
Last Modified: 24 Jun 2019 02:10
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/13943

Actions (login required)

View Item View Item