REPRESENTASI PEREMPUAN DALAM FILM (ANALISIS SEMIOTIKA PADA FILM QUEEN OF KATWE)

Asa, M. Supriadi Abdullah (2019) REPRESENTASI PEREMPUAN DALAM FILM (ANALISIS SEMIOTIKA PADA FILM QUEEN OF KATWE). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui representasi perempuan dalam film Queen Of Katwe dengan menggunakan indikator Citra Pigura, Citra Pilar, Citra Pinggan, Citra Peraduan dan Citra Pergaulan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari Komunikasi, Komunikasi Massa, Film, Representasi, Representasi Perempuan dan Semiotika. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan analisis semiotika model Roland Barthes. Data yang diperoleh dalam penelitian bersumber dari setiap scene dalam film Queen Of Katwe yang memiliki makna representasi perempuan. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan semiotika model Roland Barthes dengan memfokuskan pada denotasi dan konotasi. Penelitian ini menjadi penting karena dapat menambah literatur penelitian mengenai studi analsis semiotika, terutama yang membahas tentang representasi perempuan. Serta penelitian ini juga memberikan gambaran terkait kehidupan dan isu sosial yang dialami perempuan – perempuan Katwe. Hasil dari penelitian ini menyimpulkan bahwa film Queen Of Katwe telah merepresentasikan perempuan sesuai dengan indikator yang dipilih pada penelitian ini, yaitu citra pigura, citra pilar, citra pinggan, citra peraduan dan citra pergaulan. Akan tetapi representasi perempuan melalui citra pergaulan lebih menonjol dibandingkan dengan indikator yang lain, berdasarkan pada jumlah scene yang ditemukan oleh penulis. Hal tersebut berarti representasi perempuan dalam film Queen Of Katwe memperlihatkan tentang perjuangan dari perempuan – perempuan Katwe yang hidup dalam kemiskinan, namun memiliki karakter yang pintar, mandiri, tangguh, pantang menyerah, dan berkemauan kuat untuk merubah keadaan dan status sosialnya.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Semiotika, Representasi, Perempuan.
Subjects: J Political Science > J General legislative and executive papers
Divisions: Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 12 Jul 2019 08:35
Last Modified: 12 Jul 2019 08:35
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/14138

Actions (login required)

View Item View Item