PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA ANIMASI TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA SD KELAS III DI GUGUS IV KECAMATAN CAKRANEGARA TAHUN AJARAN 2018/2019

HENDARSIH, YUSMI (2019) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA ANIMASI TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA SD KELAS III DI GUGUS IV KECAMATAN CAKRANEGARA TAHUN AJARAN 2018/2019. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pegaruh media animasi terhadap hasil belajar IPA Siswa SD kelas III di Gugus IV Kecamatan Cakranegara Tahun Pelajaran 2018/2019. Penelitian ini dilatarbelakangi kurangnya penggunaan media pembelajaran siswa kurang antusias dalam proses pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eksperimen, jenis Quasi Eksperimen tipe Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III SDN Gugus IV Kecamatan Cakranegara yang keseluruhan dari kelas 1-6 berjumlah 1550 orang siswa, Populasi untuk kelas III berjumlah 264 orang siswa sampel yang diambil 120 orang untuk kelas III di Gugus IV Kecamatan Cakranegara. Teknik pengambilan sampel digunakan adalah Simple Random sampling dengan sampel 120 responden. SDN 20 Cakranegara, SDN 34 Cakaranegara, SDN 25 Cakranegara, SDN 9 Cakranegara, SDN 16 Cakranegara, dan SDN 01 Cakranegara. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini tes hasil belajar kognitif IPA siswa. Data hasil belajar kognitif IPA dianalisis menggunakan T-Test Polled Varians diperoleh nilai Thitung >Ttabel yaitu sebesar 2,9077 > 0,677 dan rata-rata terkoresi pada kelas eksperimen sebesar 79,86 > 73,83 pada kelas kontrol. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis nihil (h0) ditolak da hipotesis penelitian (ha) diterima yang sehingga dapat disimpulkan ‘‘Ada pengaruh penggunaan media animasi terhadap hasil belajar IPA Siswa SD kelas III di Gugus IV Kecamatan Cakranegara Tahun Pelajaran 2018/2019”.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Penggunaan Media Animasi, Hasil Belajar IPA
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 13 Aug 2019 02:22
Last Modified: 13 Aug 2019 02:22
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/14267

Actions (login required)

View Item View Item