PERBANDINGAN SISTEM PEMBERHENTIAN PRESIDEN DI INDONESIA (SEBELUM PERUBAHAN UUD 1945 DAN SETELAH PERUBAHAN UUD 1945)

Ahmadiazmi, Ian Kurniawan (2019) PERBANDINGAN SISTEM PEMBERHENTIAN PRESIDEN DI INDONESIA (SEBELUM PERUBAHAN UUD 1945 DAN SETELAH PERUBAHAN UUD 1945). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SEKRIPSI AZMI FDP.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Mekanisme pemberhentian Presiden di Indonesia banyak mengalami perubahan, yakni pada masa sebelum perubahan UUD 1945 dan setelah perubahan UUD 1945. Pada setiap masa tersebut terdapat perbedaan, kelebihan dan kelemahannya masing-masing. Isu hukum yang dikaji dalam tulisan ini adalah ; a. bagaimana mekanisme pemberhentian Presiden di Indonesia pada masa sebelum perubahan UUD 1945 dan setelah perubahan UUD 1945, b. apa kelebihan dan kekurangan sistem pemberhentian Presiden sebelum perubahan UUD 1945 dan Setelah perubahan UUD 1945. Jenis penelitian normatif dan tujuan penelitian ini adalah untuk menemukan perbedaan, kelebihan, dan kekurangannya melalui metode pendekatan, konseptual, komparatif, dan perundang-undangan. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa pemberhentian Presiden sebelum perubahan UUD 1945 hanya terdiri dari mekanisme politik saja, dan setelah perubahan UUD 1945 terdiri dari mekanisme hukum dan politik. Sedangkan kelebihan pemberhentian Presiden setelah perubahan UUD 1945 adalah kedudukan Presiden menjadi lebih kuat dikarenakan terdapat mekanisme hukum lebih rinci berkaitan dengan mekanisme pemberhentian Presiden. Sedangkan kekurangannya adalah masih terdapatnya kekaburan norma hukum pada pasal 7A UUD 1945 dengan redaksi yang menyatakan bahwa “… dapat memberhentikan Presiden”. Berdasarkan hasil penelitian tersebut disarankan agar redaksi pada pasal 7A UUD 1945 diperjelas dan dipertegas kembali agar tidak menimbulkan penafsiran hukum.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Presidential impeachment, Amandement to the Constitution 1945, Mechanism
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 05 Sep 2019 00:18
Last Modified: 05 Sep 2019 00:18
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/14480

Actions (login required)

View Item View Item