REDUKSI KANDUNGAN AMONIA PADA MANUR AYAM PETELUR MENGGUNAKAN BEBERAPA BAKTERI KANDIDAT PROBIOTIK

ZUBAIR, MUHAMMAD (2019) REDUKSI KANDUNGAN AMONIA PADA MANUR AYAM PETELUR MENGGUNAKAN BEBERAPA BAKTERI KANDIDAT PROBIOTIK. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui kemampuan beberapa bakteri kandidat probiotik mereduksi amonia pada manur ayam petelur. Indikator yang digunakan yaitu menurunnya nilai kandungan amonia pada manur ayam petelur. Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah manur ayam petelur dan bakteri hasil isolasi oleh Nurbaiti (2016) dari usus ayam broiler. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 8 perlakuan (1 kontrol + 7 isolat bakteri) dan 3 kali pengukuran (hari ke-1, hari ke-2 dan hari ke-3). Suspensi masing-masing isolat bakteri (OD600: 0.5) diinokulasikan sebanyak 1 ml ke dalam 100 ml sampel. Sampel dibuat dengan melarutkan 2 gram manur ayam petelur dengan 100 ml aquades. Kadar amonia yang diukur menggunakan kit amonia merk sera Ammonium/Ammonia-Test (NH4/NH3) GmbH D 52518 Heinsberg. Hasil yang diperoleh berdasarkan analisis ragam (ANOVA) adalah terdapat perbedaan yang nyata (P<0.05) pada kandungan amonia. Jumlah rata-rata kadar amonia pada kontrol adalah 1.00±0.44 mg/l, isolat I1 0.03±0.00 mg/l, isolat I2 0.02±0.00 mg/l, isolat I3 0.02±0.00 mg/l, isolat I4 0.04±0.01 mg/l, isolat I5 0.04±0.01 mg/l, isolat I6 0.02±0.01 mg/l dan isolat I7 0.05±0.00 mg/l. Isolat I2, I3 dan I6 memiliki kemampuan mereduksi kandungan amonia lebih baik daripada isolat I1, I4, I5 dan I7. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ketujuh isolat bakteri yang diinokulasikan pada manur ayam petelur mampu mereduksi kandungan amonia sehingga dapat dijadikan sebagai probiotik pada ternak ayam petelur.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): ayam petelur, manur ayam petelur, amonia (NH3), isolat bakteri, probiotik
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 30 Sep 2019 08:37
Last Modified: 30 Sep 2019 08:37
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/14622

Actions (login required)

View Item View Item