KEMAJUAN SELEKSI MASSA SECARA TIDAK LANGSUNG HINGGA SIKLUS KEDELAPAN TERHADAP DAYA HASIL TANAMAN JAGUNG (Zea mays L.) DI LAHAN KERING

Alim, Iqra Putri (2019) KEMAJUAN SELEKSI MASSA SECARA TIDAK LANGSUNG HINGGA SIKLUS KEDELAPAN TERHADAP DAYA HASIL TANAMAN JAGUNG (Zea mays L.) DI LAHAN KERING. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_IQRA PUTRI ALIM.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui kemajuan seleksi, rata-rata daya hasil pada tanaman jagung hasil seleksi massa siklus kedelapan, mengkaji parameter genetik sifat- sifat kuantitatif tanaman jagung. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok dengan jumlah perlakuan 10 dan setiap perlakuan diulang 3 kali sehingga diperoleh 30 unit percobaan. Hasil penelitian menunjukkan kemajuan seleksi massa secara tidak langsung selama 8 siklus untuk daya hasil bersifat linear nyata sebesar 0,35367 kg dan rata-rata daya hasil populasinya lebih tinggi dibandingkan dengan populasi awal dan varietas unggul Gumarang. Daya hasil populasi awal, populasi P8 dan populasi varietas unggul Gumarang berturut-turut sebesar 4,486 ton/ha, 7,264 ton/ha dan 5,794 ton/ha. Peningkatan sifat jumlah daun total, panjang tongkol, bobot tongkol kering panen per tanaman dan bobot 1.000 biji akan meningkatkan daya hasil (bobot biji kering pipil per plot). Sifat yang pengaruh genetiknya lebih besar dari pada pengaruh lingkungan diperoleh pada sifat jumlah daun total, bobot biji kering pipil per tanaman dan bobot 1.000 biji.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Seleksi Massa Secara Tidak Langsung, Kemajuan Seleksi, Daya Hasil
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 08 Oct 2019 04:49
Last Modified: 08 Oct 2019 04:49
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/14711

Actions (login required)

View Item View Item