PENGARUH PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBANTUAN MULTIMEDIA INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATERI REAKSI OKSIDASI REDUKSI SISWA KELAS X MIA SMAN 1 LINGSAR TAHUN AJARAN 2016-2017

INDRASWARI, INDRASWARI (2020) PENGARUH PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) BERBANTUAN MULTIMEDIA INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATERI REAKSI OKSIDASI REDUKSI SISWA KELAS X MIA SMAN 1 LINGSAR TAHUN AJARAN 2016-2017. S1 thesis, Universitas Mataram.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran contextual teaching and learning (CTL) berbantuan multimedia interaktif terhadap hasil belajar materi reaksi oksidasi reduksi siswa kelas X MIA SMAN 1 Lingsar. Jenis penelitian yang dilakukan merupakan eksperimen semu. Populasi penelitian untuk penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIA SMAN 1 Lingsar. Sampel diambil menggunakan teknik purposive sampling, dengan kelas X MIA 2 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MIA 3 sebagai kelas kontrol. Variabel bebas untuk penelitian ini adalah pembelajaran CTL berbantuan multimedia interaktif pada kelas eksperimen dan pembelajaran konvensional tanpa bantuan multimedia interaktif untuk kelas kontrol. Variabel terikat pada penelitian ini adalah hasil belajar siswa dalam ranah kognitif, didapatkan Fhitung (10,62) > Ftabel (4,15), dengan nilai rata-rata pada kelas eksperimen sebesar 46,36 lebih besar dari nilai rata-rata pada kelas kontrol sebesar 39,49. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran CTL berbantuan multimedia interaktif memberikan pengaruh lebih baik daripada pembelajaran konvensional terhadap hasil belajar siswa materi reaksi oksidasi siswa kelas X MIA SMAN 1 Lingsar.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): CTL, Model pembelajaran konvensional, multimedia interaktif, hasil belajar.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 26 Feb 2020 01:54
Last Modified: 26 Feb 2020 01:54
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/15497

Actions (login required)

View Item View Item