PENEGAKAN HUKUM PIDANA TERHADAP PENCABULAN YANG DILAKUKAN OLEH PELAKU YANG BERORIENTASI SEKSUAL SEJENIS

RABIATUL, ADAWIAH (2020) PENEGAKAN HUKUM PIDANA TERHADAP PENCABULAN YANG DILAKUKAN OLEH PELAKU YANG BERORIENTASI SEKSUAL SEJENIS. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI RABIATUL ADAWIAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (883kB)

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengatahui bagaimana bentuk pencabulan dengan orientasi seksual sejenis yang diatur dalam Pasal 289 KUHP dan bagaimana penerapan hukum pidana atas tindak pidana pencabulan yang dilakukan terhadap orang dewasa dengan orientasi seksual sejenis. Penelitian ini mengunakan metode penelitian hukum normatif, dengan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan konseptual. Maka dapat disimpulkan bahwa: pertama, bentuk pencabulan dengan orientasi seksual sejenis yang diatur dalam Pasal 289 KUHP terdiri dari: 1.bentuk subyeknya; 2.bentuk perbuatannya; 3.bentuk akibatnya. Kedua, penerapan hukum pidana atas kasus tindak pidana pencabulan yang dilakukan terhadap orang dewasa dengan orientasi seksual sejenis dalam delik aduan tidak dapat diproses sesuai prosedur hukum yang diakibatkan adanya beberapa beberapa faktor-faktor penghambat, yaitu terdiri dari: 1.Faktor hukum atau peraturan mengenai tindak pidana pencabulan; 2.Faktor penegakan hukum.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Penegakan Hukum Pidana, Pencabulan Sejenis
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 13 Aug 2020 01:43
Last Modified: 13 Aug 2020 01:43
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/16515

Actions (login required)

View Item View Item