ANALISIS RANTAI NILAI USAHA AGROINDUSTRI VCO (Virgin Coconut Oil) DI KABUPATEN LOMBOK UTARA

Rimba, Eka Darmawan (2020) ANALISIS RANTAI NILAI USAHA AGROINDUSTRI VCO (Virgin Coconut Oil) DI KABUPATEN LOMBOK UTARA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
(SKRIPSI) RIMBA EKA DARMAWAN(isi CD).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Untuk mengetahui Rantai Nilai Usaha Agroindustri VCO di Kabupaten Lombok Utara (2) Untuk mengetahui Peran Pelaku Rantai Nilai pada Usaha Agroindustri VCO di Kabupaten Lombok Utara (3) Untuk mengetahui Nilai Tambah VCO dan Pelaku Rantai Nilai VCO di Kabupaten Lombok Utara Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Tanjung dan Gangga, Kabupaten Lombok Utara karena di daerah tersebut merupakan daerah yang perkembangan VCO lebih meningkat di banding dengan Kecamatan lain. Penentuan responden dalam penelitian ini dilakukan metode survei yaitu dengan menetapkan 6 responden dari dua kecamatn dan Penentuan Pedagang dalam penelitian ini di lakukan dengan metode Snawball Sampling. Jenis data dalam penelitian ini adalah kuantitatif dan kualitatif, sedangkan sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1). Rantai Nilai VCO terdapat 2 Rantai Pemasaran yaitu Rantai Nilai Pemasaran 1. Produsen – Pedagang Pengumpul – Pedagang Pengecer - Konsumen Akhir. Rantai Nilai Pemasaran 2. Produsen – Pedagang Pengecer – Konsumen Akhir. jumlah VCO yang di hasilkan yaitu 202 Liter kemudain di distribusikan ke 2 Rantai Pemasaran, Rantai Pemasaran 1. Sebanyak 103 Liter dan Rantai Pemasaran 2. Sebanyak 99 Liter. Dengan margin pada Rantai Nilai pemasaran 1 Rp.61.000 dan ada Rantai Nilai Pemasran 2 Rp 20.000. (2) Produsen melakukan fungsi pemasaran yaitu fungsi pertukaraan, fungsi fisik, dan Fungsi Fasilitas di mana fungsi fasilitas ini terdiri dari penjualan. Pedagang Pengumpul melakukan fungsi pemasaran fungsi pertukaran, fungsi fisik, dan fungsi fasilitas di sini Pedagang pengumpul melakukan semua kegiatan dari fungsi tersebut. Pedagang pengecer melakukan fungsi pertukaran, fungsi fisik dan fungsi fasilitas, pedagang pengecer tidak melakukan pengemasan dan standarisasi dan grading (3) Nilai Tambah yang dihasilkan pada unit penelitian Agroindustri Minyak Kelapa Murni ( VCO ) untuk Tingkat Pelaku Rantai Pemasaran, Produsen 53.965 dan Pedagang Pengumpul Rp 120.300 dan Pedagang Pengecer 164.645 perliter.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci :Rantai Nilai, Virgin Coconut Oil, Nilai Tambah, Peran Pelaku
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 13 Aug 2020 01:14
Last Modified: 13 Aug 2020 01:14
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/16640

Actions (login required)

View Item View Item