PENERAPAN TANGGA MAJEMUK TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR ANAK USIA 5-6 TAHUN DI RA BINA CITRA INSANI GERUNG TAHUN 2018/2019

PIRA, ZULFITA (2019) PENERAPAN TANGGA MAJEMUK TERHADAP PERKEMBANGAN MOTORIK KASAR ANAK USIA 5-6 TAHUN DI RA BINA CITRA INSANI GERUNG TAHUN 2018/2019. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh beberapa permasalahan pada Anak usia 5-6 tahun di RA Bina Citra Insani Gerung yang berkaitan dengan keseimbangan, kelenturan, dan kelincahan pada tubuh anak dilihat dari kurangnya kemampuan anak dalam mengontrol tubuh baik pada saat bergelayut, mengayunkan badan, dan beregelantung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan tangga majemuk terhadap perkembangan motorik kasar anak usia 5-6 tahun di RA Bina Citra Insani Gerung tahun 2019/2020. Subjek dalam penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun khususnya pada kelompok B1 yang berjumlah 5 anak laki-laki. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan untuk pengumpulan data berupa lembar observasi tentang perkembangan motorik kasar anak yang berkaitan dengan penerapan tangga majemuk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan tangga majemuk dalam penelitian ini dapat meningkatkan perkembangan motorik kasar anak usia 5-6 tahun dengan penggunaan langkah-langkah (1) Melakukan gerakan memanjat k atas 1 sampai 2 tangga (2) Melakukan gerakan memanjat ke atas 1, 2, 3 sampai 4 tangga secara terkontrol (3) Melakukan gerakan memanjat ke samping kanan dan samping kiri 1 sampai 2 tangga (4) Melakukan gerakan memanjat ke samping kanan dan samping kiri 1, 2, 3 sampai 4 tangga secara terkontrol (5) Melakukan gerakan bergelayut, bergelantung, merayap dan merangkak pada bagian tengah atas tangga majemuk (6) Melakukan gerakan turun ke bawah secara terkontrol. Tingkat perkembangan yang diukur dengan menggunakan teknik presentase

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci : Motorik Kasar, Penerapan Tangga Majemuk
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 18 Aug 2020 04:59
Last Modified: 18 Aug 2020 04:59
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/16678

Actions (login required)

View Item View Item