TINGKAT KETAHANAN PANGAN RUMAH TANGGA PROGRAM KAWASAN RUMAH PANGAN LESTARI DI KECAMATAN GANGGA KABUPATEN LOMBOK UTARA

Ermayana, Ermayana (2018) TINGKAT KETAHANAN PANGAN RUMAH TANGGA PROGRAM KAWASAN RUMAH PANGAN LESTARI DI KECAMATAN GANGGA KABUPATEN LOMBOK UTARA. S1 thesis, UPT Perpustakaan.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ERMAYANA. C1G014065.Tingkat Ketahanan Pangan Rumah Tangga Program Kawasan Rumah Pangan Lestari di Kecamatan Gangga Kabupaten Lombok Utara. Dibimbing oleh Ir. I Gusti Lanang Parta Tanaya, M.App.Sc. Ph.D. dan Prof. Ir. Taslim Sjah, M.App.Sc. Ph.D. Fakultas Pertanian Universitas Mataram. Ketersediaan pangan merupakan masalah serius yang sedang dihadapi sekarang ini. Terjadinya berbagai kendala dan masalah yang dihadapi sangat berdampak pada kehidupan sosial masyarakat secara keseluruhan. Upaya pemerintah dalam hal meningkatkan ketersediaan pangan dalam negeri dan juga untuk meningkatkan produksi dan produktivitas masyarakat terutama yang dapat meningkatkan kesejahteraannya antara lain melalui inisiasi dan terobosan pada program Percepatan Penganekaragaman Konsumsi Pangan (P2KP) dengan kegiatan optimalisasi pemanfaatan pekarangan melalui Konsep Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL). Tujuan program tersebut adalah agar terjadi peningkatan produksi walaupun hanya memiliki lahan yang sedikit. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis tingkat ketahanan pangan rumahtangga peserta KRPL di Kecamatan Gangga Kabupaten Lombok Utara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Penelitian ini, dilaksanakan di Kecamatan Gangga. Daerah ini ditentukan secara sengaja (purposive sampling) dengan pertimbangan bahwa kecamatan tersebut merupakan kecamatan yang mendapatkan program Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) yang ada di Kabupaten Lombok Utara. Selanjutnya pemilihan desa yakni Desa Genggelang dipilih secara purposive sampling karena desa tersebut menjadi prioritas yang melaksanakan program KRPL. Dari desa tersebut kemudian dipilih Dusun Gangga. Penentuan Dusun Gangga dilakukan karena dusun tersebut merupakan salah satu yang menerapkan Program Kawasan Rumah Pangan Lestari. Penentuan jumlah responden dalam penelitian ini dilakukan secara ”Quota Sampling”yaitu teknik penentuan responden berdasarkan jumlah obyek yang sudah ditentukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Ketahanan pangan rumahtangga di Kecamatan Gangga Kabupaten Lombok utara dari sisi ketersediaan pangan tergolong dalam kategori tahan pangan, denga indeks ketersediaan pangan (IAV) sama dengan 0,089. (2) Dari segi akses, rumahtangga atau masyarakat dikatakan tahan pangan karena xii kebutuhan pangan bagi masyarakat dapat diperoleh dengan mudah. (3) Hampir seluruh sampel (27 rumah tangga atau 93%) di Desa Genggelang Kecamatan Gangga mengkonsumsi pangan sebanyak 3 kali dalam sehari, menunjukkan bahwa rumahtangga sampel termasuk tahan pangan. Adapun saran yang dapat diberikan yaitu agar masyarakat menggunakan pendapatan yang diperoleh untuk membeli bahan pangan yang dibutuhkan supaya mengkonsumsi pangan yang aman, bermutu dan bergizi sehing

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Ketahanan pangan, rumah tangga lahan kering, Kawasan Rumah Pangan Lestari, Pemberdayaan masyarakat
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Depositing User: Ayus Suyarsih
Date Deposited: 24 Mar 2018 02:01
Last Modified: 24 Mar 2018 02:01
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/1724

Actions (login required)

View Item View Item