KADAR PROTEIN DAN LEMAK SUSU KUDA SEGAR YANG DIPELIHARA SECARA TRADISIONAL DI DESA MONGGO KECAMATAN MADAPANGGA KABUPATEN BIMA

NOVI, YANTI (2020) KADAR PROTEIN DAN LEMAK SUSU KUDA SEGAR YANG DIPELIHARA SECARA TRADISIONAL DI DESA MONGGO KECAMATAN MADAPANGGA KABUPATEN BIMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
NOVIYANTI SKRPSI 25 AGUSTUS 2020......pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar protein dan kadar lemak susu kuda segar yang dipelihara secara tradisional di Desa Monggo, Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima. Penelitian telah dilaksanakan bulan Febuari-Maret 2020 dengan menggunakan metode observasi langsung di kandang kuda untuk pemeliharaan dan pengambilan sampel susu, kemudian analisa kadar protein dan kadar lemak susu segar di Laboratorium Ilmu Nutrisi dan Makanan Ternak Fakultas Peternakan Universitas Mataram. Materi yang digunakan adalah sampel susu dari 5 ekor kuda laktasi dengan variasi periode laktasi 1- 4 dan variasi laktasi masa laktasi 1- 9 bulan. Data yang diperoleh dibahas menggunakan Aritmatic Mean dan Standard Deviasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata kadar protein dan kadar lemak susu kuda segar selama 2 minggu pemerahan adalah sebesar 1,62 ± 0,22% dan kadar lemaknya 1,49 ± 0.21 %. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kadar protein dan lemak susu kuda yang dipelihara di Desa Monggo, Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima masih dikatengorika rendah. Untuk meningkatkan produksi dan komposisi susu kuda yang dipelihara di Desa Monggo, Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima, disarankan untuk diberi pembinaan melalui penyuluhan tentang manajemen pemeliharaan kuda perah yang yang disesuaikan dengan kondisi lingkungan setempat.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci : Susu kuda segar, Kadar Protein, Kadar Lemak
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Peternakan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 04 Nov 2020 06:56
Last Modified: 04 Nov 2020 06:56
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/18184

Actions (login required)

View Item View Item