ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI DAN SALURAN PEMASARAN JAGUNG DI KECAMATAN JEROWARU KABUPATEN LOMBOK TIMUR

TAUHIDDULFURQAN, AL (2020) ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI DAN SALURAN PEMASARAN JAGUNG DI KECAMATAN JEROWARU KABUPATEN LOMBOK TIMUR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI AL TAUHIDDULFURQAN (C1G113007).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui pendapatan pada usahatani jagung. (2) Mengetahui margin saluran pemasaran pada usahatani jagung. (3) Mengetahui keuntungan pemasaran pada usahatani jagung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Unit analisis pada penelitian ini adalah usahatani jagung dan lembaga pemasaran yang terlibat didalam memasarkan jagung dari petani produsen sampai ke konsumen akhir. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Jerowaru Kabupaten Lombok Timur, yakni dipilih dua Desa secara “purposive sampling” yaitu Desa Pemongkong dan Desa Sekaroh. Penentuan jumlah sampel responden menggunakan “Quota sampling”. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif dan data kuantitatif, sedangkan sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan cara survei yaitu wawancara langsung dengan responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Rata-rata pendapatan dari usahatani jagung adalah sebesar Rp. 27.940.388 per luas lahan garapan atau sebesar Rp. 17.229527 per hektar; (2) Pemasaran Jagung di Kecamatan Jerowaru memiliki empat saluran pemasaran yaitu: I: Produsen – Pedagang Pengumpul Desa – Pedagang Pengumpul Kecamatan – Pedagang Pengecer – Konsumen Akhir. Sedangkan saluran pemasaran II: Produsen – Pedagang Pengumpul Kecamatan – Pedagang Pengecer – Konsumen Akhir. saluran pemasaran III: Produsen – Pedagang Pengecer – Konsumen Akhir dan saluran pemasaran IV: Produsen - Konsumen Akhir. (3) Pada saluran I margin pemasaran pada PPD sebesar Rp. 12.000/kw, PPK sebesar Rp. 26.000/kw, dan Pengecer yaitu sebesar Rp. 32000/kw sedangkan pada. Total Margin pemasaran saluran I sebesar Rp. 70.000/kw. Pada saluran II margin pemasaran pada PPK sebesar Rp. 38.000/kw dan Pengecer sebesar Rp. 32.000/kw. Total margin pemasaran pada saluran II sebesar Rp. 70.000/kw. Pada saluran III margin pemasarannya sebesar Rp. 70.000/kw. Pada saluran IV sebesar Rp. 0-. (4) Totsl Keuntungan pemasaran jagung di Kecamatan Jerowaru Pada saluran I sebesar Rp. 66.400/kw, pada saluran II sebesar Rp. 67.600/kw, pada saluran III sebesar Rp. 68.800/kw dan pada saluran pemasaran IV sebesar 400.000/kw.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Pendapatan, Saluran Pemasaran, Jagung.
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 01 Feb 2021 05:24
Last Modified: 01 Feb 2021 05:24
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/20597

Actions (login required)

View Item View Item