Tantangan Proses Pembelajaran Era Adaptasi Baru di Jenjang Perguruan Tinggi

Jiwandono, Ilham Syahrul and Setiawan, Heri and Oktaviyanti, Itsna and Rosyidah, Awal Nur and Khair, Baiq Niswatul (2021) Tantangan Proses Pembelajaran Era Adaptasi Baru di Jenjang Perguruan Tinggi. Didaktis: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan, 21 (1). pp. 29-36. ISSN 1412-5889

[img] Text (Tantangan Proses Pembelajaran Era Adaptasi Baru di Jenjang Perguruan Tinggi)
5842 - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (53kB)
[img]
Preview
Text
5842-18783-1-PB.pdf

Download (337kB) | Preview
Official URL: http://journal.um-surabaya.ac.id/index.php/didakti...

Abstract

Terjadi perubahan dalam dunia pendidikan akibat adanya wabah Covid-19. Metode pembelajaran bergeser dari konvensional ke dalam jaringan (daring). Banyak tantangan yang harus dihadapi oleh mahasiswa selama proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tantangan dan hambatan yang dialami oleh mahasiswa pada era adaptasi baru. Lokasi penelitian di Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mataram. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Sumber data yaitu mahasiswa semester dua yang berjumlah 7 mahasiswa yang mewakili tiap-tiap kelas. Tahap-tahap penelitian yaitu pra lapangan, lapangan dan analisis data. Metode analisis data menggunakan pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Banyak mahasiswa yang belum mendapatkan pelatihan menggunakan LMS yang telah disediakan. 2) Tantangan yang dihadapi diantaranya seringnya pemadaman, deadline tugas yang mepet, kesehatan menurun, banyaknya LMS yang digunakan, tidak paham dengan materi yang diberikan oleh dosen dan jadwal yang tidak konsisten.

Item Type: Article
Keywords (Kata Kunci): pembelajaran, adaptasi baru, perguruan tinggi
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Heri Setiawan M.Pd
Date Deposited: 10 Feb 2021 05:01
Last Modified: 10 Feb 2021 05:01
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/20893

Actions (login required)

View Item View Item