i KOMUNIKASI INTERPERSONAL ETNIS TIONGHOA DALAM MEMBANGUN BRAND IMAGE PERUSAHAAN RETAIL DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR

RO’AELY, RO’AELY (2020) i KOMUNIKASI INTERPERSONAL ETNIS TIONGHOA DALAM MEMBANGUN BRAND IMAGE PERUSAHAAN RETAIL DI KABUPATEN LOMBOK TIMUR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
skripsi Ro'aely NEW.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (847kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komunikasi interpersonal Etnis Tionghoa dalam membangun brand image perusahaan retail mereka, salah satunya adalah toko Sinar Bahagia di Lombok Timur. Penelitian ini menggunakan teori komunikasi aliran dua tahap. Yang pertama adalah komunikasi interpersonal yaitu; model pertukaran sosial, model peranan, model interaksional, dan yang kedua adalah pembangunan brandimage dalam proses pembentukan perusahaan maupun produk yaitu pengenalan, repotasi, daya tarik dan kesetiaan serta penerapan tahapan komponen pembentukan citra yaitu persepsi, kognisi, motivasi, dan sikap. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi sedangkan teknik analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji validitas data dilakukan dengan triangulasi sumber. Hasil penelitian dari komunikasi interpersonal Etnis Tionghoa dalam membangun brand image perusahaan retail toko Sinar Bahagia di Kabupaten Lombok Timur ditunjukkan dalam tiga penemuan. Pertama, adanya penerapan proses komunikasi aliran dua tahap dengan melihat tokoh masyarakat yang dapat dipercaya sebagai perantara yang sangat berpengaruh bagi masyarakat Lombok Timur yang bertujuan untuk membentuk kesadaran diri dan mengubah cara padang masyarakat ke arah positif yakni menjadi lebih terbukadan lebih toleransi dalam berbudaya dan beragama sehingga mampu mempengaruhi kehidupan sosial dan ekonomi masyarakat Lombok Timur.Penemuan kedua yakni adanya penerapan proses model komunikasi interpersonal terdiri dari model pertukaran sosial, model peranan, dan model interaksional. Terakhir, adanya penerapan indikator citra merek dalam membangun perusahaan retail toko Sinar Bahagia.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : Komunikasi Interpersonal, Toleransi, Etnis Tionghoa, Brand Image.
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 16 Feb 2021 03:06
Last Modified: 16 Feb 2021 03:06
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/20990

Actions (login required)

View Item View Item