HUBUNGAN DINAMIKA KELOMPOK TANI DENGAN PRODUKTIVITAS USAHATANI JAGUNG DI KABUPATEN DOMPU

Regita, Putri (2021) HUBUNGAN DINAMIKA KELOMPOK TANI DENGAN PRODUKTIVITAS USAHATANI JAGUNG DI KABUPATEN DOMPU. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
skripsi Regita Putri (R2).new ujian.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui dinamika kelompok tani di Kabupaten Dompu Kecamatan Manggelewa yang dikaji dari unsur-unsur dinamika kelompok, (2) Untuk mengetahui hubungan antara dinamika kelompok tani dengan produktivitas usahatani jagung jagung pada kelompok tani di Kabupaten Dompu Kecamatan Manggelewa. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan mengambil kasus pada kelompok tani yang berlokasi di Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu. Jenis data yang digunakan yaitu analisis kuantitatif dan analisis data kualitatif. Pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah kelompok tani yang ada di Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu, Nusa Tenggara Barat. Pada penelitian ini diambil 10 kelompok tani dan diperoleh total responden sebanyak 30 orang. Pengumpulan data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder.Hasil analisis Dinamika Kelompok Tani di Kabupaten Dompu Kecamatan Manggelewa berdasarkan dari unsur- unsur dinamika kelompok yang terdiri dari: Tujuan Kelompok, Struktur Kelompok, Pengembangan Dan Pembinaan Kelompok, Norma Kelompok, Kohesi Anggota, Gaya Kepemimpinan, 9 kelompok tani memiliki dinamika tinggi dan 1 kelompok tani memiliki dinamika sedang. Hal ini menunjukkan bahwa rata-rata unsur dinamika kelompok tani berjalan dengan baik. Kedinamisan kelompok tani ditunjukkan dari Interaksi antara anggota dalam kelompok terjalin dengan baik dan kerjasama anggota dalam mencapai tujuan kelompok sanggat kuat, dan skor produktivitas yang di dapatkan dapat dikatakan bahwa ada hubungan antara dinamika kelompok tani dengan produktivitas usahatani jagung di Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Dinamika, Kelompok Tani, Produktivitas, Usahatani.
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 17 Feb 2021 07:09
Last Modified: 17 Feb 2021 07:09
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/21046

Actions (login required)

View Item View Item