PERBEDAAN METODE EKSPOSITORI BERBANTUAN MEDIA TORSO DAN MEDIA GAMBAR TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SDN 30 AMPENAN TAHUN PEMBELAJARAN 2020/2021

Ridha, Risky Wahyu Permata Hati (2020) PERBEDAAN METODE EKSPOSITORI BERBANTUAN MEDIA TORSO DAN MEDIA GAMBAR TERHADAP HASIL BELAJAR IPA SISWA KELAS V SDN 30 AMPENAN TAHUN PEMBELAJARAN 2020/2021. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI Ridha Risky Wahyu Permata Hati.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengunaan metode ekspositori berbantuan media torso dan gambar terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V SDN 30Ampenan tahun ajaran 2019/2020. Penelitian ini termasuk dalam penelitian komparatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu sampel jenuh dengan jumlah sampel sebanyak 67 orang siswa yang terdiri dari dua kelas yaitu kelas Va sebagai kelas eksperimen I dan Vb sebagai kelas eksperimen II. Pada kelas eksperimen I pembelajaran mengunkan metode eksposiori berbantuan media torso, sedangkan kelas eksperimen II pembelajaran mengunakan metode ekspositori berbantuan media gambar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata (post-test) eksperimen I adalah 93,356 sedangkan rata- rata (post-test) eksperimen II adalah 83,683. Uji hipotesis dilakukan dengan mengunakan rumus uji t-test polled varians, diperoleh hasil thitung sebesar 3,888 dan ttabel sebesar 1,658. Dari hasil tersebut dinyatakan bahwa thitung 3,888 > ttabel 1,658 yang artinya thitung > ttabel, sehingga Hₒ ditolak dan Ha diterima, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan hasil penggunaan metode ekspositori berbantuan media torso dan gambar terhadap hasil belajar IPA siswa kelas V SDN 30 Ampenan Tahun Ajaran 2019/2020”.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata-Kata Kunci: Metode Ekspositori Berbantuan Media Torso, Metode Ekspositori Berbantuan Media Gambar.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 18 Feb 2021 01:36
Last Modified: 18 Feb 2021 01:36
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/21061

Actions (login required)

View Item View Item