PARTISIPASI ANGGOTA KELOMPOK WANITA TANI PUTRI REDILAM DALAM PROGRAM KAWASAN RUMAH PANGAN LESTARI (KRPL) TANCAB GAS DI DESA KAYANGAN KECAMATAN KAYANGAN KABUPATEN LOMBOK UTARA

Denda, Niaturrahmi (2021) PARTISIPASI ANGGOTA KELOMPOK WANITA TANI PUTRI REDILAM DALAM PROGRAM KAWASAN RUMAH PANGAN LESTARI (KRPL) TANCAB GAS DI DESA KAYANGAN KECAMATAN KAYANGAN KABUPATEN LOMBOK UTARA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI DENDA NIATURRAHMI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Pembangunan ketahanan pangan melalui pemanfaatan pekarangan, kementerian pertanian telah meluncurkan sebuah program nyata yang disebut Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) Tancab Gas. Program ini bersifat partisipatif yang melibatkan masyarakat-masyarakat yang tergabung dalam suatu kelompok masyarakat atau kelompok wanita. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Untuk mengetahui partisipasi anggota KWT Putri Redilam dalam program KRPL Tancab Gas di Desa Kayangan. (2) Untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi anggota Kelompok Wanita Tani Putri Redilam dalam mengikuti program KRPL Tancab Gas di Desa Kayangan. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dengan unit analisis anggota Kelompok Wanita Tani Putri Redilam yang melaksanakan program KRPL Tancab Gas. Penentuan daerah sampel dilakukan dengan cara purposive sampling yakni di Desa Kayangan, Kecamatan Kayangan. Jumlah responden ditentukan dengan metode sensus yakni seluruh anggota dan pengurus Kelompok Wanita Tani Putri Redilam yang berjumlah 35 orang. Analisis data dilakukan dengan metode analisis deskriptif dengan rumus tabulasi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan program KRPL Tancab Gas di desa Kayangan memberikan manfaat bagi anggota KWT Putri Redilam. Dengan adanya program ini anggota dapat membantu kebutuhan pangan bagi keluarga dan dengan adanya program ini anggota memperoleh pengetahuan dan keterampilan untuk memanfaatkan lahan pekarangan sebagai lahan yang produktif. Kesimpulan dalam penelitian ini: (1) Partisipasi anggota Kelompok Wanita Tani Putri Redilam pada program KRPL Tancab Gas di Desa Kayangan Kabupaten Lombok Utara berada pada kategori sedang. (2) Kendala-kendala yang dihadapi anggota wanita tani dalam melaksanakan program KRPL Tancab Gas yaitu antara lain kendala: (a) Sumber daya alam (SDA) yakni kualitas air untuk penanaman yang kurang baik karna lokasi dekat pantai; kekurangan pakan ternak; dan banyak ternak yang mati; (b) Sumber daya manusia (SDM) yakni keterbatasan waktu, motivasi, dan kesadaran anggota; kurang kerja sama pada kegiatan bersama dalam kelompok; dan pengetahuan yang terbatas.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci: KRPL, Partisipasi, Wanita Tani
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 22 Feb 2021 04:07
Last Modified: 22 Feb 2021 04:07
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/21081

Actions (login required)

View Item View Item