POLA PEMBERDAYAAN KOMUNITAS DALAM MENINGKATKAN SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) PEREMPUAN DI KELURAHAN BABAKAN

MUAINI, MUAINI (2021) POLA PEMBERDAYAAN KOMUNITAS DALAM MENINGKATKAN SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) PEREMPUAN DI KELURAHAN BABAKAN. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI MUAINI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengidentifikasi program pemberdayaan; dan (2) mengetahui pola pemberdayaan dalam meningkatkan sumber daya manusia perempuan di Kelurahan Babakan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif metode studi kasus. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menemukan (1) Program pemberdayaan di Kelurahan Babakan terdapat program jangka pendek berupa pemberian bantuan sembako, bantuan langsung tunai dan bantuan bagi masyarakat miskin, serta program jangka panjang dengan cara melakukan kegiatan sosialisai dan kegiatan pelatihan. Jenis pemberdayaan komunitas yang dilakukan di Kelurahan Babakan terdiri dari; a) Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), b) Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK), c) Kelompok Usaha Bersama (KUBE), serta d) Program Keluarga Harapan (PKH). (2) Pola pemberdayaan yang diterapkan dalam pemberdayaan komunitas di Kelurahan Babakan yaitu; a) Pemberian bantuan kepada kelompok tertentu, b) Pengembangan proyek pembangunan dan c) pemberdayaan yang dilakukan atas dasar politik. Adapun terdapat peningkatan pemberdayaan yang dirasakan oleh perempuan di Kelurahan Babakan berupa peningkatan pengetahuan (knowlige) dan peningkatan keterampilan (skill)

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Pola Pemberdayaan, Komunitas, Sumber Daya Perempuan
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 22 Jun 2021 05:29
Last Modified: 22 Jun 2021 05:29
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/22323

Actions (login required)

View Item View Item