PENGARUH METODE THE POWER OF TWO TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS IV SDN 1 SEKOTONG BARAT TAHUN AJARAN 2020/2021

NYOMAN DWI KUSCAHYANTO, I (2021) PENGARUH METODE THE POWER OF TWO TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS IV SDN 1 SEKOTONG BARAT TAHUN AJARAN 2020/2021. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI I NYOMAN DWI KUSCAHYANTO (E1E216078).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode the power of two terhadap hasil belajar IPS siswa kelas IV SDN 1 Sekotong Barat tahun pelajaran 2020/2021 Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Jenis metode yang di gunakan pada penelitian ini adalah true experimental design, yaitu menggunakan jenis desain penelitan pretest-postest control group design. Dalam desain ini terdapat dua kelompok yang dipilih secara random, kemudian di pretest untuk mengetahui keadaan awal antara kelompok eksperimen dengan kelompok kontrol dan hasil pretest yang baik bila nilai kelompok eksperimen tidak berbeda secara signifikan. Pengaruh perlakuan adalah (O2-O1)-(O4-03). Variabel penelitian ini terdiri dari variabel bebas yaitu metode the power of two dan varibel terikat yaitu hasil belajar IPS siswa kelas IV. Populasi ini sebanyak 46 siswa kelas IV SDN 1 sekotong barat. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 46 orang SDN 1 sekotong barat yang diambil dengan teknik purposive sampling. Teknik yang digunakan untuk pengambilan data yaitu kuesioner (angket) dan data dokumentasi dan tes pilihan ganda. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji one way anova. Untuk perhitungan analisis data menggunakan rumus anova, dengan bantuan SPSS 22 diperoleh rata-rata hasil belajar pretest nilai signifikan sebesar (0,038) kurang dari 0,050 maka ada perbedaan nilai pretest kelas kontrol dan eksperimen sedangkan rata-rata posttest nilai signifikansi sebesar (0,000) kurang dari 0,050 pada kelas kontrol dan eksperimen maka ada perbedaan nilai posttest kelas eksperimen dan kontrol dengan taraf signifikansi 5% dan taraf kepercayaan 95% yang menunjukan bahwa nilai sig < 0,05 maka Ha diterima dan Ho ditolak. Artinya terdapat pengaruh metode the power of two berpengaruh terhdap hasil belajar IPS kelas IV SDN 1 Sekotong Barat Barat tahun ajaran 2020/2021

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : the power of two, Hasil Belajar IPS
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 29 Jun 2021 02:11
Last Modified: 29 Jun 2021 02:11
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/22411

Actions (login required)

View Item View Item