ANALISIS KERUSAKAN JALAN PROVINSI DI KABUPATEN BIMA ( Studi kasus : Ruas Jalan Talabiu – Simpasai )

ASALAM, ASALAM (2021) ANALISIS KERUSAKAN JALAN PROVINSI DI KABUPATEN BIMA ( Studi kasus : Ruas Jalan Talabiu – Simpasai ). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
FULL TESIS - ASALAM (I2I019002).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)

Abstract

Jalan yang terbebani oleh volume lalu lintas tinggi dan berulang-ulang akan mengalami penurunan kualitas, hingga terjadi kerusakan. Indikatornya dapat dilihat pada kondisi permukaan jalan dari sisi struktural dan fungsional. Penyebab utama kerusakan jalan di Indonesia adalah muatan berlebih, disamping kualitas pemeliharaan, faktor desain dan kualitas konstruksi. Ruas Jalan Talabiu-Simpasai, adalah ruas jalan provinsi yang terletak di Kabupaten Bima, NTB. Ruas jalan ini telah mengalami kerusakan, terutama pada bagian lapisan permukaan dan drainase, sehingga memerlukan penanganan yang tepat. Sehubungan dengan hal tersebut, maka tujuan studi ini adalah mengetahui tingkat kerusakan jalan serta mencari rekomendasi yang sesuai. Penelitian ini meliputi survei visual untuk mengetahui kondisi permukaan jalan. Data dianalisis menggunakan aplikasi Provincial and Kabupaten Road Management System (PKRMS), untuk mengetahui kerusakan berdasarkan jenis, tingkat kerusakan dan faktor penyebabnya. Hasil analisis menunjukan kondisi Ruas Jalan Talabiu-Simpasai, dalam kondisi baik 92,73%, rusak sedang 4,85%, dan 2,42% rusak berat. Direkomendasikan dilakukan pemeliharaan rutin dan pekerjaan tertunda serta pekerjaan and minor work. Pada segmen yang kondisi baik dan sedang dengan perbaikan lapisan permukaan, seperti tambalan lobang, Pelapisan ulang, perbaikan bahu jalan dan drainase dilakukan pada segmen yang mengalami rusak berat.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci : kerusakan jalan, penyebab kerusakan, tingkat kerusakan, kondisi permukaan, rekomendasi penanganan
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 29 Jun 2021 23:51
Last Modified: 29 Jun 2021 23:51
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/22438

Actions (login required)

View Item View Item