PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN ARTIKULASI TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SDN GUGUS 1 KECAMATAN BRANG REA TAHUN PELAJARAN 2020/2021

DUWI, RATNASARI (2021) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN ARTIKULASI TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SDN GUGUS 1 KECAMATAN BRANG REA TAHUN PELAJARAN 2020/2021. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_Duwi_Ratnasari .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran artikulasi terhadap keterampilan berbicara siswa kelas IV SDN Gugus 1 Kecamatan Brang Rea tahun pelajaran 2020/2021. Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat secara teoritis maupun praktis. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan desain quasi eksperimental design tipe nonequivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V SDN Gugus 1 Kecamatan Brang Rea tahun pelajaran 2020/2021 dengan jumlah siswa 53 siswa yang terdiri dari kelas IV SDN Kejawat sebagai kelas kontrol berjumlah 28 dan kelas IV SDN Bree sebagai kelas eksperimen 25 siswa. Teknik sampling penelitian ini adalah nonprobality sampling dengan sampel kelas IV SDN Gugus 1 Kecamatan Brang Rea. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes keterampilan berbicara siswa menggunakan tes lisan (pretest-posttest). Analisis data dilakukan dengan uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis menggunakan rumus t-test polled varians. Uji hipotesis Pretest kontrol dan eksperimen mendapat nilai yaitu 3,11 > 2,013 pada taraf signifikansi 5%. Sedangkan postest kontrol dan eksperimen yaitu 3,431>2013 pada taraf signifikansi 5%. Sesuai dengan pengujian hipotesis yaitu thitung> ttabel maka Ho ditolak dan Ha di terima. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran terhadap keterampilan berbicara siswa kelas IV SDN Gugus 1 Kecamatan Brang Rea tahun pelajaran 2020/2021.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : Pembelajaran Artikulasi, Keterampilan Berbicara
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 26 Jul 2021 03:01
Last Modified: 26 Jul 2021 03:01
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/22796

Actions (login required)

View Item View Item