PERSEPSI MASYARAKAT LOKAL TERHADAP PENGEMBANGAN EKOWISATA DI DESA SAMBORI KECAMATAN LAMBITU KABUPATEN BIMA

Fitriah, Fitriah (2021) PERSEPSI MASYARAKAT LOKAL TERHADAP PENGEMBANGAN EKOWISATA DI DESA SAMBORI KECAMATAN LAMBITU KABUPATEN BIMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI - FITRIAH (C1L016032).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Ekowisata yaitu kegiatan wisata alam di daerah yang bertanggung jawab dengan memperhatikan unsur pendidikan, pemahaman, dan dukungan terhadap usaha-usaha konservasi sumberdaya alam serta peningkatan pendapatan masyarakat lokal. Persepsi masyarakat lokal mempengaruhi pengembangan ekowisata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi mayarakat lokal dan wisatawan terhadap ODTW desa Sambori kecematan Lambitu Kabupaten Bima. Metode yang digunakan observasi, wawancara dan kuisioner. Analisis data yang digunakan analisis kualitatif deskriptif.Hasil penelitian menunjukan bahwa persepsi masyarakat lokal terhadap pengembangan desa Sambori secara keseluruhan diperoleh hasil dengan total skor 1080 dengan rata-rata 86,4 % dari dari jumlah pertanyaan 10 poin, dimana poin tertinggi pada poin pertanyaan kedua tentang dilestarikan budaya tradisi adat dan istiadat dengan total skor 125, persepsi masyarakat lokal berada pada kategori baik (74%). Persepsi wisatawan terhadap pengembangan ekowisata didesa Sambori secara keseluruhan diperoleh hasil dngan total skor 559 dengan rata-rata 70% dari jumlah pertanyaan delapan poin, dimana terendah pada poin pertanyaan ketiga tentang sarana dan prasarana dengan total skor 53, persepsi wisatawan berada pada kategori tidak baik ( ≤ 45% ).

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci: Ekowisata, persepsi masyarakat terhadap pengembangan, desa Sambori
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 13 Sep 2021 06:20
Last Modified: 13 Sep 2021 06:20
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/24269

Actions (login required)

View Item View Item