PENGARUH RASIO TEPUNG BIJI NANGKA DAN TEPUNG DAUN KELOR TERHADAP NILAI GIZI COOKIES

Muhammad, Zulkifli (2021) PENGARUH RASIO TEPUNG BIJI NANGKA DAN TEPUNG DAUN KELOR TERHADAP NILAI GIZI COOKIES. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Naskah Skripsi Muhammad Zulkifli (J1A017064).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh rasio tepung biji nangka dan tepung daun kelor terhadap nilai gizi cookies yang ditinjau dari aspek kimia, fisik dan organoleptik yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor yang terdiri dari 6 taraf rasio penggunaan tepung biji nangka : tepung daun kelor yaitu P1=100% : 0%, P2=90% : 10%, P3=85% : 15%, P4=80% : 20%, P5=75% : 25% dan P6=70% : 30% dengan 3 kali pengulangan. Parameter yang diamati meliputi parameter kimia yaitu (kadar air, kadar abu dan kadar protein), parameter fisik yaitu (daya patah dan warna (nilai L)) serta organoleptik (warna, rasa, aroma dan tekstur). Data hasil pengamatan dianalisis dengan analisis keragaman (Analysis of Variance) dengan taraf nyata 5%. Apabila terdapat perbedaan nyata dilakukan uji lanjut dengan Polynomial Orthogonal (MOP) untuk parameter kimia dan fisik serta uji Duncan untuk organoleptik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh rasio tepung biji nangka dan tepung daun kelor memberikan pengaruh yang berbeda nyata terhadap semua parameter kimia, fisik dan organoleptik. Semakin tinggi penambahan tepung daun kelor menyebabkan penurunan kadar air dan kenaikan kadar abu, kadar protein, kemudian daya patah semakin tinggi dan warna semakin rendah atau semakin gelap, warna semakin hijau, aroma semakin beraroma langu, tekstur semakin padat dan rasa semakin pahit. Perlakuan dengan rasio 90% tepung biji nangka : 10% tepung daun kelor merupakan perlakuan terbaik dengan kadar air 3,80%; kadar abu 1,44%; kadar protein 10,71%, daya patah 16,67, warna (nilai L) 43,15 serta sifat organoleptik yang dapat diterima oleh panelis.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : Cookies, Nilai Gizi, Organoleptik, Tepung Biji Nangka, Tepung Daun Kelor
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 21 Sep 2021 06:39
Last Modified: 21 Sep 2021 06:39
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/24484

Actions (login required)

View Item View Item