Jenis dan Biaya Bahan Bakar untuk Pengomprongan Tembakau Virgnia di Pulau Lombok

Sukardi, L (2016) Jenis dan Biaya Bahan Bakar untuk Pengomprongan Tembakau Virgnia di Pulau Lombok. In: Seminar Nas. Pert. Dalam Rangka Dies FP Unram ke-50 Tahun 2016, 12 Nopember 2016, Mataram.

[img]
Preview
Text
Art.L.A.1.c.b.4.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) mengidentifikasi jenis bahan bakar yang digunakan petani dalam pengomprongan tembakau virginia pada Musim Tanam 2015, (2) menganalisis volume bahan bakar per satuan kg daun kering (krosok), dan (3) menganalisis besarnya biaya per satuan kg daun kering (krosok) masing-masing jenis bahan bakar yang digunakan petani. Penelitian dilakukan dengan metode survei dan monitoring terhadap 160 petani tembakau di Kabupaten Lombok Timur dan Lombok Tengah. Hasil penelitian sebagai berikut: (1) Jenis bahan bakar yang digunakan petani untuk pengomprongan tembakau virginia Musim Tanam 2015 adalah: cangkang sawit, cangkang cangkang kemiri, kayu, tongkol jagung dan LPG; (2) Volume bahan bakar per satuan kg krosok adalah sebagai berikut: cangkang sawit 2,54 kg, campuran 1,21 kg cangkang sawit + 1,51 kg cangkang kemiri, campuran 0,0053 m3 kayu + 1,45 kg cangkang sawit, campuran 0,0048 m3 kayu + 1,06 kg cangkang sawit + 0,65 kg cangkang kemiri, campuran 0,85 kg cangkang sawit + 5,07 kg tongkol jagung, dan LPG sebesar 0,67 kg; (3) Biaya bahan bakar berbeda-beda dan yang paling murah (efisien) adalah campuran cangkang sawit dan tongkol jagung dengan biaya Rp 2.800,- per kg krosok.

Item Type: Conference or Workshop Item (Speech)
Keywords (Kata Kunci): biaya, bahan bakar, pengomprongan, tembakau virginia
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Dr. Ir. L. Sukardi ,M.Si
Date Deposited: 28 Sep 2021 23:49
Last Modified: 28 Sep 2021 23:49
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/24636

Actions (login required)

View Item View Item