TANGGUNG GUGAT PERSEROAN TERBATAS YANG BELUM BERBADAN HUKUM PERSPEKTIF HUKUM INDONESIA

FIRMANA, ILHAM AKBAR (2021) TANGGUNG GUGAT PERSEROAN TERBATAS YANG BELUM BERBADAN HUKUM PERSPEKTIF HUKUM INDONESIA. S1 thesis, Universitas Mataram.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk dapat menganalisis pihak yang bertanggung jawab terhadap gugatan dari pihak ketiga akibat dilakukannya wanprestasi oleh perusahaan Perseroan Terbatas yang belum berbadan hukum. Selain itu, tujuan lainnya adalah untuk dapat menganalisis bentuk akibat hukum terhadap pihak ketiga yang melakukan transaksi dengan Perseroan Terbatas yang belum berbadan hukum perspektif hukum Indonesia. Penelitian ini adalah penelitian hukum normatif dengan hasil penelitian yang menunjukan bahwa pertanggung jawaban pengurus perusahaan terhadap perbuatan hukum yang di lakukan dengan pihak ketiga menimbulkan implikasi tersendiri dalam pengelolaan harta kekayaan perusahaan. Pertanggung jawaban tersebut apabila ditinjau dari Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 diklasifikasikan sebagai perbuatan menyimpang karena Perseroan Terbatas tersebut belum berbadan hukum. Dengan demikian, berdasarkan Pasal 12 ayat (1) undang-undang tersebut, dalam hal terjadinya wanprestasi, maka direksi atau organ lainnya akan dimintakan pertanggung jawaban secara Bersama-sama atau disebut juga dengan tanggung jawab renteng, kecuali telah diperjanjikan dalam anggaran dasar perusahaan. Pengurus perusahaan mempunyai tanggung jawab yang terbatas setelah perusahaan yang bersangkutan mempunyai pengesahan dari Kementerian Hukum dan HAM. Akan tetapi, hal tersebut juga tidak selamanya belaku mutlak. Dalam hal direksi tidak menjalankan tugasnya mengurus perusahaan dengan iktikad baik dan bertanggung jawab seperti yang dimuat dalam Pasal 97 Ayat (2) jo. (3) undang-undang tersebut, maka pertanggung jawab atas kerugian yang diderita perseroan dapat dibebankan hingga kepada harta pribadi yang bersangkutan.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Keywords: Tanggung Gugat, Perseroan Terbatas, Hukum Indonesia
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 12 Oct 2021 03:50
Last Modified: 12 Oct 2021 03:50
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/24894

Actions (login required)

View Item View Item