PENGARUH SUHU TERHADAP KUALITAS LARVA DAN PERTUMBUHAN BENIH GURAMI (Osphronemus goramy)

Nurul, Hidayah (2021) PENGARUH SUHU TERHADAP KUALITAS LARVA DAN PERTUMBUHAN BENIH GURAMI (Osphronemus goramy). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI Nurul Hidayah (C1K017075).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh suhu terhadap kualitas larva dan pertumbuhan benih gurami (Osphronemus goramy). Penelitian dilaksanakan pada bulan Juni sampai dengan Juli 2021 bertempat di Laboratorium Budidaya Perairan, Fakultas Pertanian, Universitas Mataram. Metode yang digunakan adalah metode eksperimental dengan Rancagan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari dua perlakuan suhu media air yaitu perlakuan A (suhu media mengikuti suhu ruang); perlakuan B (suhu media diatur konstan pada tingkat suhu 30±1°C. masing-masing perlakuan diulang sebanyak enam kali sehingga diperoleh 12 unit percobaan. Data yang diperoleh dianalisis pada tingkat kepercayaan 95% menggunakan uji t. Data parameter kualitas air dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menghasilkan derajat penetasan telur ikan gurami, ukuran larva, pertumbuhan mutlak, pertumbuhan relatif, laju pertumbuhan spesifik harian dan tingkat kelangsungan hidup larva gurami pada suhu ruang dan suhu 30°C masing-masing secara berurutan yaitu 90,38% dan 98,76%; 0,54 cm dan 0,66 cm; 0,86 cm dan 0,87 cm; 157,52% dan 133,26%; 3,99% dan 3,58%; dan 74,78% dan 91,22%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : Air tawar, penetasan, telur, kelangsungan hidup, pertumbuhan.
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 17 Nov 2021 23:50
Last Modified: 17 Nov 2021 23:50
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/26093

Actions (login required)

View Item View Item