PEMBACAAN KITAB KASYFUL GHOIBIYAH DALAM TRADISI NGAJI KAYAT PADA ACARA NYIWAQ DI DESA UNGGA, LOMBOK TENGAH: SEBUAH TINJAUAN PRAGMATIS

ISHA, TALIVATUL AINI (2021) PEMBACAAN KITAB KASYFUL GHOIBIYAH DALAM TRADISI NGAJI KAYAT PADA ACARA NYIWAQ DI DESA UNGGA, LOMBOK TENGAH: SEBUAH TINJAUAN PRAGMATIS. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI ISHA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aspek-aspek situasi tutur yang terdapat dalam pembacaan kitab Kasyful Ghoibiyah dalam tradisi ngaji kayat pada acara nyiwaq di Desa Ungga, Lombok Tengah dan mendeskripsikan bentuk- bentuk tindak tutur ilokusi yang terdapat dalam pembacaan kitab Kasyful Ghoibiyah dalam tradisi ngaji kayat pada acara nyiwaq di desa tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Data dalam penelitian ini berupa tuturan lisan yang telah ditranskripkan menjadi tulisan. Sumber data utama penelitian ini adalah hasil rekaman pembacaan kitab Kasyful Ghoibiyah dalam acara nyiwaq. Hasil penelitian dalam pembacaan kitab Kasyful Ghoibiyah dalam tradisi ngaji kayat pada acara nyiwaq ini mencakup hal-hal berikut. Pertama, penutur dalam pembacaan kitab Kasyful Ghoibiyah dalam tradisi ngaji kayat pada acara nyiwaq adalah pembace kitab dan pejangge, sedangkan mitra tuturnya adalah masyarakat umum yang mendengarkan dan menyaksikan acara nyiwaq tersebut. Konteks tuturan terdiri atas: a) topik pembicaraan, b) latar peristiwa berupa tempat terjadinya acara nyiwaq c) penghubung yang menggunakan media lisan yang dilengkapi dengan kitab Kasyful Ghoibiyah yang menjadi objeknya d) kode yang menggunakan ragam bahasa sastra, dan e) bentuk pesan bersifat umum. Kedua, bentuk-bentuk tindak tutur ilokusi yang ditemukan pada pembacaan kitab Kasyful Ghoibiyah pada acara nyiwaq adalah bentuk tindak tutur ilokusi asertif yang memiliki 2 fungsi, yaitu “menyatakan” terdapat 6 data dan “melaporkan” terdapat 2 data, bentuk tindak tutur ilokusi direktif, yaitu fungsi “mengajak” terdapat 2 data, bentuk tindak tutur ilokusi ekspresif, yaitu fungsi “pengharapan” 2 data dan fungsi “memuji” 1 data, dan bentuk tindak tutur ilokusi deklaratif hanya 1 fungsi, yaitu fungsi “berpasrah” hanya 1 data.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci: kitab kasyful ghoibiyah, ngaji kayat, nyiwaq, dan pragmatik.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 25 Nov 2021 06:34
Last Modified: 25 Nov 2021 06:34
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/26215

Actions (login required)

View Item View Item