PENGEMBANGAN E-MODUL KIMIA SMA BERBASIS STEM DENGAN PENDEKATAN ETNOSAINS

ERIS, NURHAYATI (2021) PENGEMBANGAN E-MODUL KIMIA SMA BERBASIS STEM DENGAN PENDEKATAN ETNOSAINS. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
1. TESIS ERIS NURHAYATI I2E019005.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan e-modul kimia berbasis STEM dengan pendekatan etnosains yang valid, praktis dan efektif. Pengembangan e- modul didasarkan pada model 4D dari Thiagarajan, S. Semmel & Semmel yang terdiri dari 4 tahap yaitu define, design, develop dan disseminate. Uji validitas e- modul kimia dilakukan oleh ahli bidang Pendidikan Kimia. Uji kepraktisan dengan responden guru dan peserta didik dilakukan dengan menggunakan angket. Sedangkan uji keefektifan menggunakan soal yang mengukur ketrampilan berpikir kritis peserta didik Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-modul kimia berbasis STEM dengan pendekatan etnosains dalam kategori sangat layak digunakan dengan perolehan skor validasi sebesar 87%. Sedangkan hasil uji kepraktisan dengan responden siswa dan guru SMA Negeri 3 Mataram memberikan respon positif berturut-turut sebesar 86,2% dan 93%. Pada uji keefektifan yang diukur menggunakan skor N-gain di kelas uji coba didapatkan skor sebesar 58,51 yang termasuk kategori sedang. Sedangkan skor N-gain pada kelas kontrol sebesar 18,56 yang merupakan kategori rendah. Uji independent sample T Test pada hasil post test kelas kontrol dan kelas eksperimen didapatkan P-Value sebesar 0,0001 yang lebih kecil dari harga α, 0,05. Hal tersebut menunjukkan ada perbedaan signifikan antara kedua data. Sehingga dapat disimpulkan e-modul yang dikembangkan layak, praktis dan efektif.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Pengembangan, E-Modul Kimia, Etnosains, STEM.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 17 Dec 2021 01:34
Last Modified: 17 Dec 2021 01:34
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/26559

Actions (login required)

View Item View Item