TINJAUAN KUALITAS BATU BATA MERAH AKIBAT PENGARUH VARIASI SERBUK GERGAJI SEBAGAI BAHAN PENGGANTI PASIR

RAMDHONI, HIDAYAT (2021) TINJAUAN KUALITAS BATU BATA MERAH AKIBAT PENGARUH VARIASI SERBUK GERGAJI SEBAGAI BAHAN PENGGANTI PASIR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
TUGAS AKHIR (RAMDHONI HIDAYAT(F1A017134))fix.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Batu bata merah adalah bahan yang paling umum digunakan sebagai bahan konstruksi. Sementara itu kualitas dari batu bata merah sendiri masih perlu diperbaiki, dikarenakan setelah dilakukannya proses pembakaran batu bata yang dihasilkan mudah retak. Untuk meningkatkan kualitas batu bata merah tersebut diberikan bahan campuran tambahan yaitu serbuk gergaji yang dapat mengisi pori pori pada batu bata merah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan serbuk gergaji kayu terhadap uji kandungan kadar garam, kuat tekan,dan daya serap air pada material batu bata merah serta mengetahui perbandingan nilai variasi penambahan agregat limbah serbuk gergaji pada material batu bata merah yang menghasilkan kandungan kadar garam, kuat tekan, dan daya serap air yang sesuai dengan nilai standar. Penelitian ini menggunakan sampel uji berbentuk balok dengan ukuran panjang 23 cm, lebar 11 cm dan tinggi 5.5 cm dengan variasi serbuk gergaji 0 %, 5%, 7.5 %, 10 %, 12.5 %, dan 15 %. Pembuatan batu bata merah dengan campuran tanah liat, pasir, air dan campuran serbuk gergaji kayu. Dalam proses pengeringan dilakukan 1-2 minggu kemudian proses pembakaran dilakukan dengan tradisional yaitu menggunakan kayu bakar selama 24 jam. Kemudian batu bata diuji tiga parameter yaitu kandungan kadar garam, kuat tekan, dan daya serap air. Berdasarkan hasil pengujian diperoleh masing- masing uji parameternya yaitu kandungan kadar garam memenuhhi persyaratan yaitu kurang dari 50% (sesuai standar SNI 15–2094–2000); nilai daya serap air diperoleh secara minimum 15.95% pada persentase serbuk gergaji 0% dan maksimum 23,16% pada persentase 15% (sesuai standar SII 15–2094–2000); Nilai kuat tekan pada batu bata merah diperoleh nilai kuat tekan minimum 18.583 kg/cm2 pada persentase 15% dan maksimum 28.354 kg/cm2 pada persentase 7.5% (sesuai kategori kelas 25 menurut SII-0021-1978), sedangkan nilai kuat tekan pada batu bata tanpa bakar diperoleh secara minimum 12.5 kg/cm2 pada persentase (15%) dan maksimum 15,5 kg/cm2 pada persentase (15.5%).

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : kadar garam, kuat tekan, daya serap air, kualitas batu bata merah, serbuk gergaji
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 17 Dec 2021 01:33
Last Modified: 17 Dec 2021 01:33
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/26576

Actions (login required)

View Item View Item