KARAKTERISTIK PASIEN TUMOR MATA DI RSUD PROVINSI NTB TAHUN 2017-2019

Komang, Rama Agastya (2021) KARAKTERISTIK PASIEN TUMOR MATA DI RSUD PROVINSI NTB TAHUN 2017-2019. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
KARYA TULIS ILMIAH Komang Rama Agastya H1A018049.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Latar Belakang: Tumor mata adalah tumor yang secara langsung merujuk pada bagian mata dan organ mata lain di sekitarnya. Tumor mata dapat dibagi menjadi dua kategori yaitu tumor jinak dan tumor ganas. Kasus tumor mata di Indonesia sendiri masih sangat jarang dilaporkan secara terperinci dikarenakan keterbatasan regional-regional wilayah yang ada di Indonesia. Dengan dilakukannya penelitian mengenai tumor mata di RSUD Provinsi NTB dapat memberikan gambaran pada masyarakat seta memberikan pengetahuan lebih kepada peneliti yang akan melakukan penelitian mengenai tumor mata. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan konsep cross-sectional. Sample penelitian adalah semua penderita tumor mata yang menjalankan perawatan berdasarkan data rekam medis di RSUD Provinsi NTB tahun 2017-2019 diambil dengan metode total sampling. Kriteria inklusi semua data rekam medis pasien tumor mata di RSUD Provinsi NTB tahun 2017- 2019 dengan kode ICD X C69 dan D31. Kriteria eksklusi pasien dengan data rekam medis yang tidak ada data mengenai lokasi dan diagnosis tumor mata, didapatkan kesalahan dalam meng- coding. Hasil: Dari hasil pengumpulan data didapatkan tumor mata berdasarkan usia paling banyak pada 45-65 tahun (21,8%), jenis kelamin pada perempuan 31 orang (56,4%), seluruh sampel ditemukan bersifat unilateral dan terjadi pada mata kiri sebanyak 31 kasus (56,4%), tumor mata berdasarkan lokasi tumor di dapatkan tumor eksternal 21 kasus (38,2%), tumor mata berdasarkan diagnosis adalah tumor jinak 17 kasus (30,9%), hasil PA adalah kista dermoid sebanyak 5 kasus (9,1%). Kesimpulan: Pada penelitian ini didapatkan kejadian tumor mata paling sering terjadi pada lansia awal-akhir dengan jenis kelamin perempuan. Kejadian tumor mata paling banyak terjadi secara unilateral dan bersifat jinak.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Tumor, orbita, adneksa, patologi anatomi, oftalmologi
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 05 Jan 2022 02:30
Last Modified: 05 Jan 2022 02:30
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/26888

Actions (login required)

View Item View Item