RESPON PEMBERIAN PUPUK NPK PONSKA DAN UJI TEKNIK APLIKASI AGENS HAYATI Streptomyce sp. DALAM MENGENDALIKAN LAYU FUSARIUM UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS CABAI RAWIT (Capsicum frutescens L.)

Hidayat, Firdaus Alfian (2017) RESPON PEMBERIAN PUPUK NPK PONSKA DAN UJI TEKNIK APLIKASI AGENS HAYATI Streptomyce sp. DALAM MENGENDALIKAN LAYU FUSARIUM UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS CABAI RAWIT (Capsicum frutescens L.). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_Firdaus Alfian Hidayat_2017.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui teknik atau cara aplikasi agen hayati Streptomyces sp. yang tepat dan efisien dalam mengendalikan penyakit layu fusarium pada tanaman cabai rawit dan mengetahui respon pemberian berbagai dosis pupuk NPK Ponska dalam meningkatkan produktivitas cabai rawit. Penelitian ini dilaksanakan di laboratorium Mikrobiologi Fakultas Pertanian Universitas Mataram pada bulan Desember 2015 sampai dengan Maret 2016 dan lahan sawah di Kelurahan Kelayu Jorong, Kecamatan Selong, Kabupaten Lombok Timur, yang dilaksanakan pada bulan Maret sampai dengan Juli 2016. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pada percobaan in-vitro, Streptomyces sp. isolat BSi dan Sh mampu menghambat pertumbuhan jamur Fusarium oxysporum pada media YMA. Perlakuan penyemprotan formulasi cair Streptomyces sp. pada pangkal batang tanaman (S3) dan aplikasi formulasi cair Streptomyces sp. dengan cara perendaman bagian akar tanaman sebelum ditanam di lapangan (S1) mampu menekan insiden penyakit layu fusarium. Perlakuan formulasi cair Streptomyces sp. isolat BSi pada uji in-vivo mampu meningkatkan tinggi tanaman cabai dibandingkan dengan perlakuan kontrol. Perlakuan Formulasi cair Streptomyces sp. isolat BSi dengan cara di semprotkan ke pangkal batang tanaman (S3) dan pemupukan NPK Ponska dengan dosis 400 kg/ha menunjukkan intraksi terbaik yang dapat meningkatkan bobot buah cabai per tanaman.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): cabai rawit, Pupuk NPK Ponska, Agen Pengendali Hayati, Layu Fusarium
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Ayus Suyarsih
Date Deposited: 14 Aug 2017 05:28
Last Modified: 14 Aug 2017 05:28
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/27

Actions (login required)

View Item View Item