PERAN GURU PPKN DALAM MENGINTERNALISASIKAN SIKAP NASIONALISME SISWA DALAM PEMBELAJARAN PPKN DI SMPN 2 BOLO KECAMATAN BOLO KABUPATEN BIMA

Farhan, M. (2022) PERAN GURU PPKN DALAM MENGINTERNALISASIKAN SIKAP NASIONALISME SISWA DALAM PEMBELAJARAN PPKN DI SMPN 2 BOLO KECAMATAN BOLO KABUPATEN BIMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
01 SKRIPSI FARHAN yg di ubah ke PDF-dikonversi (1).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini membahas mengenai Peran Guru PPKn dalam Menginternalisasikan Sikap Nasionalisme Siswa dalam Pembelajaran PPKn di SMPN 2 Bolo Kecamatan Bolo Kabupaten Bima. Tujuan penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui Peran Guru PPKn dalam Menginternalisasikan Sikap Nasionalisme Siswa dalam Pembelajaran PPKn di SMPN 2 Bolo Kecamatan bolo Kabupaten Bima. 2) untuk mengetahui Faktor Pendukung dan Penghambat dalam Menginternalisasikan Sikap Nasionalisme Siswa dalam Pembelajaran PPKn di SMPN 2 Bolo Kecamatan Bolo Kabupaten Bima. Jenis penelitian yang dilakukan pada penelitian ini adalah penelitian Kualitatif. Sumber data diperoleh dari Kepala Sekolah, Wakasek Kurikulum, Guru PPKn, Siswa Kelas VIII. Intrumen penelitian yang dilakukan dengan Observasi, Wawancara dan Dokumentasi. Analisis data yang dilakukan dengan Reduksi Data, Penyajian Data, dan Penarikan Kesimpulan. Teknik keabsahan data yang dilakukan menggunakan Triangulasi Sumber, Triangulasi Tekhnik, Triangulasi Waktu. Hasil penelitian yang diperoleh adalah 1) Peran Guru PPKn dalam Menginternalisasikan Sikap Nasionalisme Siswa dalam Pembelajaran PPKn di SMPN 2 Bolo Kecamatan Bolo Kabupaten Bima adalah: a) guru sebagai pengajar meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi b) guru sebagai Pembimbing, 2) faktor pendukung dan penghambat dalam menginternalisasikan sikap nasionalisme siswa dalam pembelajaran PPKn di SMPN 2 Bolo Kecamatan Bolo Kabupaten Bima adalah: 1) faktor pendukung meliputi: guru, keluarga atau orangtua, 2) faktor penghambat meliputi: (a) masih ada siswa yang berbicara saat upacara bendera (b) masih ada siswa tidak menggunakan bahasa indonesia yang baik dan benar (c) masih ada orangtua yang tidak mengijinkan untuk mengikuti ekstrakurikuler.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Peran Guru, Internalisasi, Sikap Nasionalisme
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 07 Feb 2022 01:00
Last Modified: 07 Feb 2022 01:00
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/27635

Actions (login required)

View Item View Item