KEBIJAKAN LUAR NEGERI TURKI TERHADAP VENEZUELA (STUDI KASUS: DUKUNGAN TURKI TERHADAP NICOLAS MADURO SEBAGAI PRESIDEN VENEZUELA UNTUK PERIODE 2018-2025)

HATIKA, OKTAPIANA DEWI (2022) KEBIJAKAN LUAR NEGERI TURKI TERHADAP VENEZUELA (STUDI KASUS: DUKUNGAN TURKI TERHADAP NICOLAS MADURO SEBAGAI PRESIDEN VENEZUELA UNTUK PERIODE 2018-2025). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI HATIKA OKTAPIANA DEWI...pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Tulisan ini bertujuan untuk menganalisis alasan-alasan yang melatarbelakangi kebijakan luar negeri Turki dalam mendukung Nicolas Maduro sebagai Presiden Venezuela untuk periode 2018 hingga 2025. Dalam menganalisis penelitian ini, penulis menggunakan dua pendekatakan yaitu teori konstruktivisme dan konsep kebijakan luar negeri. Melalui dua pendekatan tersebut, penulis menemukan hasil bahwa alasan dukungan Turki terhadap Nicolas Maduro dilatarbelakangi oleh dua faktor, yaitu faktor material yang meliputi adanya kepentingan ekonomi Turki di Venezuela dan adanya kepentingan untuk memepertahankan kepentingan tersebut dari ancaman AS di Venezuela. Alasan lainnya adalah adalah adanya faktor non material, di mana dukungan Turki terhadap Maduro dilatarbelakangi oleh interaksi yang telah dibangun oleh kedua negara melalui gagasan bersama dan identitas Turki sebagai negara yang kontra terhadap upaya kudeta, sehingga berangkat dari identitas tersebut yang kemudian memunculkan tindakan atau perilaku Turki yaitu mendukung Nicolas Maduro sebagai Presiden Venezuela.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : Kebijakan Luar Negeri, Konstruktivisme, Turki, Venezuela, Nicolas Maduro, krisis politik, krisis kepresidenan
Subjects: J Political Science > JZ International relations
Divisions: Program Studi Hubungan Internasional
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 28 Mar 2022 02:16
Last Modified: 28 Mar 2022 02:16
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/28486

Actions (login required)

View Item View Item