PERANCANGAN SISTEM REKOMENDASI DOSEN PEMBIMBING TUGAS AKHIR DENGAN MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) DI JURUSAN TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS MATARAM

GURUH, LA’LA GIBRAN (2022) PERANCANGAN SISTEM REKOMENDASI DOSEN PEMBIMBING TUGAS AKHIR DENGAN MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS (AHP) DI JURUSAN TEKNIK ELEKTRO UNIVERSITAS MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
TA-GURUH LA'LA GIBRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Tugas akhir adalah tulisan ilmiah yang dikerjakan oleh mahasiswa secara mandiri di bawah bimbingan dosen pembimbing, dengan topik yang sesuai dengan bidangnya sebagai bagian dari persyaratan yang harus dipenuhi untuk mencapai gelar kesarjanaan S-1 yang harus diuji di depan tim penguji Tugas Akhir. Dalam pemilihan dosen pembimbing Tugas Akhir di jurusan Teknik Elektro Universitas Mataram, mahasiswa dapat dengan bebas memilih dosen yang akan menjadi pembimbing Tugas Akhir-nya. Oleh karena itu muncul ide untuk membuat sebuah sistem rekomendasi pemilihan dosen pembimbing Tugas Akhir dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) untuk membantu mahasiswa memilih dosen yang sesuai. Penelitian ini menggunakan tiga kriteria antara lain minat, jumlah bimbingan dan pendidikan dosen dengan dosen sebagai alternatif. Dimana terdapat pilihan minat yang dikelompokkan sesuai konsentrasi atau bidang studi yang ada pada jurusan Teknik Elektro, yaitu Informatika, Elektronika, Sistem Tenaga Listrik dan Telekomunikasi. Pada penelitian ini, sistem dibuat berbasis Android dengan bahasa pemograman Java dan menggunakan Firebase Realtime Database. Hasil rekomendasi dari sistem ini dapat membantu mahasiswa yang memprogramkan Tugas Akhir untuk menentukkan dosen pembimbing.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Dosen Pembimbing, Tugas Akhir, Analytic Hierarchy Process, AHP
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 31 May 2022 11:32
Last Modified: 31 May 2022 11:32
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29024

Actions (login required)

View Item View Item