PELAKSANAAN PROGRAM SEKOLAH RAMAH ANAK DI SMPN 1 GUNUNGSARI

DHEA, ANISYA PASHA (2022) PELAKSANAAN PROGRAM SEKOLAH RAMAH ANAK DI SMPN 1 GUNUNGSARI. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi Dhea Anisya Pasha_PPKn_E1B018019.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan Program Sekolah Ramah Anak (SRA), faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan Program SRA, serta manfaat pelaksanaan Program SRA di SMPN 1 Gunungsari. Program SRA yaitu program yang diharapkan dapat memastikan terpenuhinya hak anak seperti mendapatkan perlindungan untuk menjamin anak dari kasus kekerasan yang dapat terjadi di sekolah. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan Program SRA meliputi (1) kebijakan SRA, (2) pendidik dan tenaga kependidikan terlatih KHA dan SRA, (3) pelaksanaan proses belajar yang ramah anak, (4) sarana dan prasarana ramah anak, (5) partisipasi anak, (6) partisipasi orang tua, alumni, organisasi kemasyarakatan, dan dunia usaha, belum berjalan dengan optimal. Hal tersebut dikarenakan terdapat faktor penghambat berupa belum adanya kurikulum khusus SRA, dana yang masih minim, tidak adanya tim khusus SRA, dan partisipasi dari orang tua peserta didik masih kurang. Namun ada upaya berupa faktor yang mendukung meliputi adanya sumber daya manusia, sumber daya sarana prasana, dan sumber daya finansial yang dapat dioptimalkan. Selain itu, terdapat manfaat dari pelaksanaan Program SRA bagi sekolah, guru, peserta didik, dan masyarakat.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Sekolah Ramah Anak, Perlindungan, Hak Anak
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 03 Jun 2022 12:15
Last Modified: 03 Jun 2022 12:15
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29147

Actions (login required)

View Item View Item