KERAGAMAN ARTHROPODA PERMUKAAN TANAH PADA SENTRA PERTANAMAN TEMBAKAU VIRGINIA DI LOMBOK TENGAH

BAKTI, WIRAYUDA (2022) KERAGAMAN ARTHROPODA PERMUKAAN TANAH PADA SENTRA PERTANAMAN TEMBAKAU VIRGINIA DI LOMBOK TENGAH. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi Bakti Wirayuda (C1M015035).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui populasi, dominansi dan Kriteria kergaman arthropoda permukaan tanah pada sentra pertanaman tembakau virginia di Lombok Tengah. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Agustus sampai dengan bulan September 2021, di lahan tembakau Virginia di Desa Ganti Kecamatan Praya Timur dan Desa Saba Kecamatan Janapria KabupatenLombok Tengah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan teknik pengumpulan data secara tidak langsung di lapangan menggunakan Pitfall Trap yang berjumlah 10 buah dan dipasang seacara diagonal pada dua sentra pertanaman tembakau Virginia di Lombok Tengah. Pengamatan dimulai pada saat tanaman berumur 60 HST, dengan interval 7 hari sampai dengan tanaman berumur 96 HST, sehingga total pengamatan yaitu 7 kali pengamatan. Parameter yang diamati dalam penelitian ini adalah populasi, indeks dominansi, dan indeks keragaman. Data hasil pengamatan dianalisis menggunakan program Microsoft Excel 2010. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditemukan 7 spesimen famili arthropoda permukaan tanah, yaitu (1) Lycosidae 193 spesimen (2) Salticidae 2 spesimen (3) Gryllidae 74 spesimen (4) Forficulidae 4 spesimen (5) Scolonpendridae 3 spesimen (6) Carabidae 5 spesimen (7) Arctiidae 4 spesimen dengan total keseluruhan 285 spesimen. Nilai hasil indeks dominansi arthropoda permukaan tanah berada pada angka 0,53 dengan kriteria dominansi tinggi. Nilai indeks keragaman arthropoda permukaan tanah berada pada angka 0,89 dengan kriteria keragaman rendah.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Tembakau Virginia, Keragaman, Arthropoda Permukaan Tanah
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 09 Jun 2022 03:55
Last Modified: 09 Jun 2022 03:55
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29285

Actions (login required)

View Item View Item