ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI BAWANG MERAH DI KECAMATAN GERUNG KABUPATEN LOMBOK BARAT

Kuratun, Aini (2022) ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI BAWANG MERAH DI KECAMATAN GERUNG KABUPATEN LOMBOK BARAT. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI_KURATUN AINI_ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI BAWANG MERAH DI KECAMATAN GERUNG.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menganalisis besar pendapatan usahatani bawang merah di Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat; (2) menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi produksi bawang merah di Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan usahatani bawang merah sebagai unit analisisnya. Lokasi penelitian ditentukan secara purposive sampling yaitu di Desa Kebon Ayu dan Desa Taman Ayu dengan jumlah responden sebanyak 50 orang. Penentuan jumlah responden di masing-masing desa sampel menggunakan metode proportional sampling.. Adapun pengambilan petani responden dilakukan secara accindental sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis pendapatan dan analisis fungsi produksi Cobb-Douglas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) rata-rata total biaya produksi bawang merah sebesar Rp 12.552.463 per luas lahan garapan atau Rp 66.135.206 per hektar. Produksi rata-rata usahatani bawang merah sebanyak 1.453 Kg per luas lahan garapan atau 7.658 Kg per hektar. Rata-rata harga bawang merah sebesar Rp 15.120/Kg sehingga diperoleh nilai produksi sebesar Rp 22.034.000 per luas lahan garapan atau Rp 116.090.622 per hektar. Dengan demikian, rata-rata pendapatan petani pada usahatani bawang merah di Kecamatan Gerung Kabupaten Lombok Barat adalah Rp 9.474.284 per luas lahan garapan atau Rp 49.917.199 per hektar. (2) faktor-faktor yang berpengaruh nyata terhadap produksi bawang merah di Kecamatan Gerung adalah luas lahan, bibit dan pestisida padat.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci: Pendapatan, Faktor Produksi, Usahatani, Bawang Merah
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 16 Jun 2022 09:07
Last Modified: 16 Jun 2022 09:07
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29387

Actions (login required)

View Item View Item