EFEK PENAMBAHAN SERBUK KARBON TERHADAP KEKUATAN MEKANIK PADA KOMPOSIT HYBRID ECENG GONDOK/Al2O3

ONE, AZMAR UMAMI (2022) EFEK PENAMBAHAN SERBUK KARBON TERHADAP KEKUATAN MEKANIK PADA KOMPOSIT HYBRID ECENG GONDOK/Al2O3. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
TA_F1C115029_ONE AZMAR UMAMI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Penggunaan dan pemanfaatan komposit dewasa ini semakin berkembang dan meluas mulai dari yang sederhana sampai sektor industri, baik industri skala kecil maupun skala besar. Komposit digunakan sebagai alternatif atau bahan pengganti material logam karena kemampuan komposit yang mudah dibentuk sesuai kebutuhan, baik dalam segi kekuatan, bentuk, kekakuan, keringanan dan ketahanan terhadap korosi. Salah satunya ialah meneliti tentang efek penambahan serbuk karbon terhadap kekuatan mekanik komposit hybrid eceng gondok/Al2O3. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki pengaruh serbuk karbon terhadap kekuatan mekanik komposit hybrid serbuk eceng gondok/Al2O3. Bahan yang digunakan adalah serbuk eceng gondok, serbuk Al2O3, serbuk karbon tempurung kelapa dengan fraksi volume serbuk 5%:0%:25%, 5%:5%:20%, 5%:10%:15%, 5%:15%:10%, 5%:20%:5%, 5%:25%:0% dan menggunakan resin polyester. Spesimen dan prosedur pengujian tarik dan bending mengacu pada ASTM D3039. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin berkurangnya serbuk karbon maka kekuatan mekanik dari komposit hybrid eceng gondok/Al2O3 menurun dan semakin bertambahnya serbuk karbon maka kekuatan mekanik dari komposit hybrid eceng gondok/Al2O3 meningkat. Nilai kekuatan tarik tertinggi pada fraksi volume 5% eceng gondok 15% Al2O3 10% karbon sebesar 28,1439 Mpa. Sedangkan untuk nilai kekuatan tarik terendah pada fraksi volume 5% eceng gondok 20% Al2O3 5% karbon sebesar 19,6521 MPa. Nilai kekuatan bending tertinggi pada fraksi volume serbuk 5% eceng gondok 5% Al2O3 20% karbon sebesar 65,786 Mpa. Sedangkan pada fraksi volume 5% eceng gondok 10% Al2O3 15% karbon terjadi penurunan kekuatan bending dengan nilai kekuatan bending sebesar 56,961 Mpa.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci : komposit hybrid, serbuk eceng gondok, Al2O3, serbuk karbon tempurung kelapa, uji tarik, uji bending.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 23 Jun 2022 00:10
Last Modified: 23 Jun 2022 00:10
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29456

Actions (login required)

View Item View Item