PENGARUH KEMANDIRIAN DAN KESIAPAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XII SMAN 1 PEMENANG TAHUN AJARAN 2021/2022

ELIZA, APRIANA (2022) PENGARUH KEMANDIRIAN DAN KESIAPAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS XII SMAN 1 PEMENANG TAHUN AJARAN 2021/2022. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI ELIZA APRIANA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengetahui seberapa besar pengaruh yang signifikan antara kemandirian terhadap prestasi belajar siswa kelas XII SMAN 1 Pemenang tahun ajaran 2021/2022; (2) mengetahui seberapa besar pengaruh yang signipikan antara kesiapan belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas XII SMAN 1 Pemenang tahun ajaran 2021/2022; (3) mengetahui seberapa besar pengaruh antara kemandirian dan kesiapan belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas XII SMAN 1 Pemenang tahun ajaran 2021/2022. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan tes. Penelitian ini menggunakan teknik deskriptif dan uji prasyarat. Hasil penelitian yang diproleh menunjukan bahwa: (a) terdapat pengaruh yang signifikan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas XII SMAN 1 Pemenang tahun ajaran 2021/2022 dengan kontribusi sebesar 42,7%; (b) terdapat pengaruh yang signifikan kesiapan belajar terhadap prestasi belajar dengan kontribusi yang disumbangkan sebesar 48,3%; (c) terdapat pengaruh yang signifikan kemandirian dan kesiapan belajar terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas XII SMAN 1 Pemenang tahun ajaran 2021/2022 dengan kontribusi yang disumbangkan 57,9%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata kunci : Kemandirian Belajar, Kesiapan Belajar, Prestasi Belajar Matematika
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 23 Jun 2022 00:11
Last Modified: 23 Jun 2022 00:11
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29476

Actions (login required)

View Item View Item