ANALISIS PERILAKU KONSUMEN DALAM MELAKUKAN PEMBELIAN TAHU DI PASAR TRADISIONAL KOTA MATARAM

Vindy, Almira Zulaika Nur (2022) ANALISIS PERILAKU KONSUMEN DALAM MELAKUKAN PEMBELIAN TAHU DI PASAR TRADISIONAL KOTA MATARAM. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_ Vindy Almira Zulaika Nur_C1G117112.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (947kB)

Abstract

Dalam memahami perilaku konsumen tentu tidak mudah karena mempunyai sifat perilaku, keinginan dan kebutuhan yang berbeda-beda. Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengidentifikasi atribut tahu yang dominan bagi konsumen untuk melakukan pembelian tahu di Pasar Tradisional Kota Mataram. (2) Untuk menganalisis perilaku konsumen dalam membeli tahu didasarkan pada atribut�atributnya di Pasar Tradisional Kota Mataram. (3) Untuk menganalisis faktor yang mempengaruhi frekuensi pembelian tahu oleh konsumen di Pasar Tradisional Kota Mataram. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Unit analisisnya tahu di Pasar Tradisional Kota Mataram. Jenis data nya menggunakan data kuantitatif dan kualitatif, sumber data yaitu: data primer dan data sekunder. Pengambilan lokasi penelitian secara purposive sampling. Metode pengambilan responden secara quota sampling sebanyak 30 orang dan untuk menentukan responden konsumen tahu dilakukan secara accidental sampling. Variabel dalam penelitian ini meliputi: Jumlah Anggota Keluarga, Pendapatan dan Skor Atribut (Tingkat Perferensi Konsumen). Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara langsung pada responden tahu. Analisis data dalam penelitian ini yaitu (1) Identifikasi atribut tahu digunakan skala Likert. (2) Tingkat Perferensi Konsumen. (3) Fungsi Regresi Linear Berganda; (4) Uji-F dan Uji-t. Berdasarkan hasil penelitian: (1) Atribut tahu dominan secara berurutan dari rata-rata skor tertinggi hingga terendah adalah: atribut kesegaran (skor 4,80 atau sangat sesuai), Kesesuaian menu (skor 4,57 atau sangat sesuai), dan 5 atribut lain yang termasuk kategori “sesuai” yaitu: Warna (skor 4,10); Aroma (skor 3,73); Tekstur (skor 3,67); Ukuran (skor 3,57) dan atribut harga dengan rata-rata skor 3,53 (2) Perilaku konsumen dalam membeli tahu di Pasar Tradisional Kota Mataram termasuk kategori “Suka” dengan rata-rata nilai perferensi konsumen 27,97 (dalam kisaran 24,5 < TSA ≤ 31,5). (3) Faktor yang berpengaruh signifikan terhadap frekuensi pembelian tahu di pasar tradisional Kota Mataram adalah: X1 (Jumlah Anggota Keluarga) dan X3 (Tingkat Perferensi Konsumen).

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kata Kunci : Tahu, Perilaku konsumen, Preferensi konsumen
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Pertanian
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 05 Jul 2022 01:46
Last Modified: 05 Jul 2022 01:46
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/29687

Actions (login required)

View Item View Item